Search for collections on PNUP Repository

Rancang Bangun Mesin CNC Spot Welding 3 Axis untuk Battery Pack

Sahrul Sabir Baharudin and Neilyn Arruan Tasik (2023) Rancang Bangun Mesin CNC Spot Welding 3 Axis untuk Battery Pack. Diploma thesis, Politeknik Negeri ujung Pandang.

[thumbnail of Rancang Bangun Mesin CNC Spot Welding 3 Axis untuk Battery Pack.pdf] Text
Rancang Bangun Mesin CNC Spot Welding 3 Axis untuk Battery Pack.pdf - Published Version

Download (13MB)

Abstract

Dewasa ini perkembangan penggunaan baterai sangat pesat di seluruh belahan dunia. Sejalan dengan upaya mengurangi emisi gas dari bahan bakar fosil, maka diperlukan adanya transisi ke energi terbarukan. Namun, dalam pengaplikasian pada kendaraan listrik tidak bisa menggunakan satu sel baterai tunggal saja karena voltase dan kerapatan arusnya tidak cukup untuk pengoperasian. Oleh karena itu, baterai harus dirakit secara seri dan pararel dalam bentuk battery pack. Sedangkan pada proses assembly semi otomatis menggunakan alat spot welding yang bergerak secara otomatis. Namun, untuk pergeseran benda kerja pada saat proses spot welding masih digerakkan secara manual.
Tujuan penelitian ini adalah 1). merancang dan membuat konstruksi mesin CNC Spot Welding 3 Axis untuk battery pack dengan metode pugh matrix, 2). Mengetahui cara mengkalibrasi pergerakan sumbu mesin CNC Spot Welding 3 Axis untuk menunjang keprsesisian ukuran dalam pengelasan battery pack, 3). Untuk mengetahui kualitas penyambungan baterai berdasarkan parameter measurement voltage, ampere, dan resistance, dan 4). Untuk Mengetahui Biaya Manufaktur Pembuatan dari mesin CNC Spot Welding 3 Axis.
Tahapan penelitian yang dilakukan ialah pembuatan, perancangan, pengujian, dan analisa data hasil pengujian. Metode penelitian dilakukan dengan pemilihan tempat dan waktu, alat dan bahan, tahapan perancangan, dan prosedur pengujian. Metode pengambilan data dilakukan dengan menggunakan mistar ingsut dan balok aluminium untuk menguji keakuratan pergerakan, dan menggunakan 2 metode penyambungan pengelasan untuk melihat kualitas hasil spot welding.
Kesimpulan dari penelitian ini, telah dihasilkan produk CNC Spot Welding dengan spesifikasi Build Volume 557,5 mm x 508,5 mm x 408,5 mm. Berdasarkan hasil pengujian dapat diketahui pada axis X, Y, dan Z nilai input pada aplikasi telah sesuai dengan pergerakan aktual mesin. Untuk kualitas sambungan sangat berpengaruh terhadap beberapa faktor antara lain yakni kerapatan permukaan, ketebalan connector, dan besarnya arus dari setiap cycle mode.

Kata kunci: CNC, Spot welding, battery pack

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
T Technology > TS Manufactures
Divisions: Jurusan Teknik Mesin > D4 Teknik Manufaktur
Depositing User: B.J.H Library PNUP
Date Deposited: 06 Feb 2024 04:38
Last Modified: 06 Feb 2024 04:38
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/8267

Actions (login required)

View Item
View Item