Ahmad, Fahmi (2011) Penilaian Kinerja Perusahaan Daerah Air Minum (Pdam) Kabupaten Maros Sulsel Berdasarkan Kepmendagri Nomor 47 Tahun 1999. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.
PENILAIAN KINERJA PERUSAHAAN DAERAH AIR MINUM (PDAM) KABUPATEN MAROS SULSEL BERDASARKAN KEPMENDAGRI NOMOR 47 TAHUN 1999.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (2MB)
Abstract
Fahmi Ahmad, Penilaian Kinerja Perusahaan Dareah Air Minum (PDAM) Kabupaten Maros Sulsel Berdasarkan Kepmandagri Nomor 47 Tahun 1999 dengan pembimbing Dr. Tawakkal, S.E., M.Si., Ak dan Sirajuddin Omsa, S.E., M.Ed., Mgmt.
Dalam rangka mencapai pelayanan prima, PDAM dihadapkan pada penentuan strategi dalam pengelolaan usahanya. Penentuan strategi akan dijadikan sebagai landasan dan kerangka kerja untuk mewujudkan sasaran-sasaran kerja yang telah ditentukan oleh manajemen. Sasaran strategis yang berbasis pada sistem pedoman kinerja Kepmendagri Nomor 47 mempunyai tiga perspektif sasaran yaitu: aspek keuangan, aspek operasional, dan aspek administrasi, sehingga rencana strategi akan menjadi lebih luas.
Penelitian bertujuan untuk Mengetahui kinerja PDAM Kabupaten Maros tahun 2009 dan 2010 dengan menggunakan pedoman Kepmandagri Nomor 47 Tahun 1999.
Pengumpulan data dilakukan di PDAM Kabupaten Maros dengan menggunakan metode penelitian kepustakaan, penelitian lapangan dan kuesioner. Data dianalisis dengan berdasarkan Kepmendagri Nomor 47 tahun 1999.
Hasil penelitian menunjukkan kinerja PDAM Kabupaten Maros pada tahun 2009 dan 2010 yang diukur berdasarkan pedoman Kepmandagri Nomor 47 Tahun 1999, tingkat kinerja perusahaan tersebut tergolong Cukup.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
Divisions: | Jurusan Akuntansi > D4 Akuntansi Manajerial |
Depositing User: | Sitti Maryam |
Date Deposited: | 18 Sep 2024 01:42 |
Last Modified: | 18 Sep 2024 01:42 |
URI: | https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/9955 |