Search for collections on PNUP Repository

Pembuatan dan Penggantian Exhaust Stack pada Unit Excavator 313D

Agung Rafael Popatoon and Glenjove Vincent Dwicaesar and Mirna Ayu Lestari (2024) Pembuatan dan Penggantian Exhaust Stack pada Unit Excavator 313D. Diploma thesis, Politeknik Negeri ujung Pandang.

[thumbnail of Pembuatan dan Penggantian Exhaust Stack pada Unit Excavator 313D.pdf] Text
Pembuatan dan Penggantian Exhaust Stack pada Unit Excavator 313D.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (17MB)

Abstract

Excavator merupakan alat berat yang digunakan untuk memindahkan material. Excavator memiliki komponen penting yaitu exhaust stack. Exhaust stack berfungsi untuk membuang gas buang dari proses pembakaran dari engine sampai terbuang ke atmosfir. Perancangan exhaust stack menggunakan bahan material stainless steel bertujuan agar lebih tahan karat dan lebih awet. Selain itu, dilakukan perancangan perubahan ukuran pada bagian moncongnya untuk mencegah air masuk kedalam exhaust stack dan dan meningkatkan umur pakai exhaust stack.
Metode penelitian yang dilakukan adalah dengan melakukan pengujian tingkat kebisingan, suhu serta pengujian kebocoran pada exhaust stack. Hasil pengujian tingkat kebisingan dapat disimpulkan bahwa semakin tinggi RPM-nya maka tingkat kebisingan semakin besar. Hasil rata-rata pengujian suhu menujukkan bahwa komponen exhaust manifold mencapai 40,8 ⁰C, komponen muffler mencapai 43,6⁰C dan komponen exhaust stack mencapai 45,6⁰C. Standar spesifikasi suhu sekitar adalah 17,8⁰C – 121.1⁰C. Dengan demikian, hasil pengujian suhu tersebut masih dalam batas normal. Hasil pengujian kebocoran dilakukan secara visual dengan engine running. Jika tidak ada asap yang keluar dari hasil pengelasan berarti tidak terdapat kebocoran. Dari seluruh pengujian yang telah dilakukan, hasil menunjukkan bahwa exhaust stack dapat berfungsi dengan baik dan memenuhi standar spesifikasi.

Kata kunci : Excavator, exhaust stack, kebocoran

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
Divisions: Jurusan Teknik Mesin > D3 Perawatan Alat Berat
Depositing User: B.J.H Library PNUP
Date Deposited: 12 Sep 2024 02:45
Last Modified: 12 Sep 2024 02:45
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/9845

Actions (login required)

View Item
View Item