Search for collections on PNUP Repository

Modul Praktikum Tanur Berbasis Mikrokontroller Avr

Widyani, Widyani and Alif Utama, A. M. Ikrar (2013) Modul Praktikum Tanur Berbasis Mikrokontroller Avr. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Tugas Akhir] Text (Tugas Akhir)
_MODUL PRAKTIKUM TANUR BERBASIS MIKROKONTROLLER AVR.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

(Widyani) 32110037 dan (A.M.Ikrar Alif Utama) 32110043, dengan judul “Modul Praktikum Tanur Berbasis Mikrokontroller AVR” serta Bapak Muh.Thahir, S.ST, M.T. dan Bapak A.Wawan Indrawan, S.ST, M.Eng selaku Pembimbing I dan Pembimbing II.

Sistem tanur merupakan suatu unit proses pemanasan (mesin pemanas bahan yang mengandung kadar air yang tinggi) seperti biji-bijian, bahan makanan, dll. Penelitian ini bertujuan untuk mewujudkan modul praktikum dengan sistem kerja tanur berbasis mikrokontroller AVR. Dari penelitian ini dihasilkan sebuah modul praktikum tanur dimana apabila tombol start (S11) yang terhubung ke port A.1 ditekan maka motor/ conveyor belt yang terhubung ke port B.0 akan bekerja dan valve 1 yang terhubung ke port B.1 masih dalam keadaan off, setelah material terdeteksi oleh Light Barrier 1 maka secara bersamaan conveyor belt off dan valve 1 menutup menekan LS1 yang terhubung ke port A.3 sehingga valve 2 yang terhubung ke port B.3 menutup, kemudian LS1 yang terhubung ke Port A.3 dan LS2 yang terhubung ke Port A.4 tertekan maka proses pemanasan akan berlangsung dan hasil pembacaan temperatur akan ditampilkan pada LCD, apabila proses pemanasan telah mencapai suhu 820C valve 2 yang terhubung ke Port B.3 akan menekan LS 3 (Port A.5) yang secara bersamaan akan menggerakkan valve 3 yang terhubung ke Port B.6 mendorong material menuju kontainer, setelah material yang keluar menuju kontainer dideteksi oleh light barrier 2 yang terhubung ke port A.6 maka proses dari sistem kerja tanur akan kembali bekerja. Temperatur yang akan dicapai pada penelitian ini adalah 800C dalam hubung delta yang selanjutnya akan dipertahankan dalam hubung bintang hingga mencapai 820C.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Jurusan Teknik Elektro > D3 Teknik Listrik
Depositing User: Nurhayati S.Sos
Date Deposited: 10 Sep 2024 01:59
Last Modified: 10 Sep 2024 01:59
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/9808

Actions (login required)

View Item
View Item