Pertiwi, Putri Maharani (2023) Penyusunan Laporan Keuangan Berdasarkan Standar Akuntansi Keuangan Entitas Mikro Kecil Dan Menengah Pada Usaha Donat Madu Mini (Domami). Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.
PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN BERDASARKAN STANDAR AKUNTANSI KEUANGAN ENTITAS MIKRO KECIL DAN MENENGAH PADA USAHA DONAT MADU MINI (DOMAMI).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Download (3MB)
Abstract
Perkembangan teknologi menyebabkan persaingan dalam dunia bisnis semakin ketat. Hal ini menyebabkan para pelaku usaha akan berusaha mempertahankan dan mengembangkan bisnisnya dengan memperoleh profit yang maksimal. Oleh karena itu, dibutuhkan laporan keuangan yang memuat kondisi keuangan perusahaan yang dimulai dari pencatatan keuangan perusahaan sehingga perusahaan dapat melihat perkembangan dan kinerja dari usahanya. Namun, sebagian besar pelaku UMKM termasuk usaha DOMAMI belum mampu menyusun laporan keuangan karena memiliki keterbatasan dalam ilmu akuntansi sehingga membutuhkan alat bantu berupa Microsoft Excel. Oleh karena itu, tujuan dari kegiatan ini yaitu untuk menyusun laporan keuangan berdasarkan Standar Akuntansi Keuangan Entitas Mikro Kecil dan Menengah pada Usaha Donat Madu Mini (DOMAMI).
Metode analisis data menggunakan analisis deskriptif kuantitatif dengan melakukan analisis dokumen, wawancara, dan observasi untuk mengumpulkan data. Tipe kegiatan yang digunakan adalah penelitian lapangan. Adapun hasil dari kegiatan ini menunjukkan laporan keuangan yang disusun berdasarkan SAK EMKM yang terdiri dari laporan laba rugi dengan nilai laba sebesar Rp12.307.922,59, laporan perubahan modal dengan nilai modal akhir sebesar Rp194.751.664,23, laporan posisi keuangan dengan nilai aktiva dan passiva sebesar Rp194.751.664,23 dan tidak memiliki kewajiban, dan yang terakhir yaitu catatan atas laporan keuangan (CALK).
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
Divisions: | Jurusan Akuntansi > D3 Akuntansi |
Depositing User: | Sitti Maryam |
Date Deposited: | 09 Sep 2024 03:20 |
Last Modified: | 09 Sep 2024 03:20 |
URI: | https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/9798 |