Search for collections on PNUP Repository

Analisis Struktur Modal, Profitabilitas, Dan Nilai Perusahaan Pada Bumn Sektor Infrastruktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia

Halis, Fathin Fathilia (2023) Analisis Struktur Modal, Profitabilitas, Dan Nilai Perusahaan Pada Bumn Sektor Infrastruktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Skripsi] Text (Skripsi)
ANALISIS STRUKTUR MODAL PROFITABILITAS, DAN NILAI PERUSAHAAN PADA BUMN SEKTOR INFRASTRUKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (17MB)

Abstract

Tujuan utama perusahaan menurut pandangan manajemen keuangan adalah memaksimalkan kemakmuran pemegang saham yang dapat dilakukan dengan memaksimalkan nilai perusahaan. Nilai perusahaan dapat menjadi alat bagi investor untuk memprediksi posisi suatu saham pada periode tertentu. Interaksi antara struktur modal, profitabilitas, dan nilai perusahaan merupakan isu penting yang mendapat banyak perhatian dalam literatur keuangan perusahaan. Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh struktur modal dan profitabilitas terhadap nilai perusahaan serta menentukan value of the firm model untuk pengambilan keputusan investasi pada BUMN Sektor Infrastruktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2017-2021.
Tipe penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian lapangan, dengan teknik pengumpulan data yaitu analisis dokumen dan wawancara. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian deskriptif verifikatif dan explanatory research yaitu memverifikasi pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen.
Berdasarkan hasil penelitian, secara simultan struktur modal dan profitabilitas memiliki pengaruh yang signifikan terhadap nilai perusahaan pada BUMN Sektor Infrastruktur periode 2017–2021. Secara parsial profitabilitas berpengaruh signifikan sedangkan struktur modal berpengaruh tidak signifikan terhadap nilai perusahaan pada BUMN Sektor Infrastruktur periode 2017–2021. Value of the firm model yang revelan bagi BUMN Sektor Infrastruktur adalah model satu faktor atau single factor model, dengan profitabilitas sebagai faktor determinan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce
H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Jurusan Akuntansi > D4 Akuntansi Manajerial
Depositing User: Sitti Maryam
Date Deposited: 29 Jul 2024 03:06
Last Modified: 29 Jul 2024 03:06
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/9502

Actions (login required)

View Item
View Item