Search for collections on PNUP Repository

Rancang Bangun Pengendali Arah Dan Posisi Kendaraan Pengintai Menggunakan Sistem Komputer

Alimuddin, Nasrullah and Zainal, Subhan (2009) Rancang Bangun Pengendali Arah Dan Posisi Kendaraan Pengintai Menggunakan Sistem Komputer. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Tugas Akhir] Text (Tugas Akhir)
ALIMUDDIN NASRULLAH_063689_RANCANG BANGUN PENGENDALI ARAH DAN POSISI KENDARAAN PENGINTAI MENGGUNAKAN SISTEM KOMPUTER.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Abstract

Proyek akhir ini ditujukan untuk merancang dan merealisasikan sistem pengendalian arah dan posisi kendaraan pengintai menggunakan sistem komputer berbasis Delphi. Perancangan proyek akhir ini terdiri dari perangkat hardware berupa rangkaian transmitter dan receiver serta pernagkat software yang menggunakan program Borland Delphi. Dengan alat ini, kendali gerakan dikirim dan diterima secara wireless (nirkabel) pada frekuensi 35 MHz. Kendali maju, mundur, kiri, kanan disesuaikan dengan kebutuhan alat ini. Interaksi pengguna dengan PC dilakukan melalui sebuah program yang dibangun menggunakan software Borland Delphi dengan tambahan komponen untuk membaca dan menampilkan masukan video. Program ini memberikan data pada port paralel yang digunakan sebagai pengganti tombol-tombol kendali pada remote control untuk mengatur gerakan motor. Dengan alat ini kamera dapat dikedalikan untuk diarahkan ke area tertentu menggunakan sisten computer (PC) dan dapat dimanfaatkan sebagai alat pengamatan area yang sulit dijangkau. Hasil dari perancangan ini adalah pengendalian arah dan posisi dapat dilakukan dengan mudah menggunakan sistem komputer sehingga dapat mengontrol suatu objek dengan mudah, cepat dan hasilnya hampir mendekati dengan yang diinginkan. Kendaraan pengintai dapat menampilkan gambar objek yang diintai pada komputer secara kontinyu. Dengan adanya hal tersebut maka kami berharap, perancangan alat ini dapat menghemat tenaga dan waktu bagi penggunanya, sehingga keinginan manusia untuk membuat alat pengontrol suatu obyek dapat dengan mudah, cepat dan hasilnya hampir mendekati dengan yang diinginkan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Jurusan Teknik Elektro > D3 Teknik Telekomunikasi
Depositing User: Rahmawati S.Sos
Date Deposited: 08 Jul 2024 06:45
Last Modified: 08 Jul 2024 08:01
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/9357

Actions (login required)

View Item
View Item