Farawanzah J, Muhammad (2015) Sistem Proteksi Dokumen Tugas Akhir Mahasiswa Dengan Metode Watermarking (Studi Kasus : Perpustakaan Bj Habibie Pnup). Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.
SISTEM PROTEKSI DOKUMEN TUGAS AKHIR MAHASISWA DENGAN METODE WATERMARKING.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (2MB)
Abstract
Meningkatnya jumlah pengguna internet saat ini tidak menutup kemungkinan seseorang dapat mengakses hal baru dalam sebuah website. Mereka bebas melakukan tindakan plagiatisme terhadap apapun, bahkan sebuah dokumen pun. Diperlukan sebuah aplikasi untuk mengurangi tindakan plagiat ini dengan salah satunya memberikan proteksi terhadap dokumen terkhususnya sebuah dokumen tugas akhir. Adapun aplikasi ini dapat mempermudah juga mahasiswa(i) Politeknik Negeri Ujung Pandang untuk mengakses tugas akhir tersebut secara mudah tanpa harus repot lagi ke perpustakaan.
Penelitian ini dilakukan untuk menghasilkan aplikasi yang dapat mempermudah mahasiswa dalam mencari jurnal tugas akhir yang terintegrasi melalui sebuah prototipe website. Pada pembangunan sistem aplikasi ini menggunakan Yii Framework untuk membangun aplikasi ini. Aplikasi ini sebagai mengelola dokumen tugas akhir, yaitu output dari dokumen ini dioteksi dengan menggunakan watermark .
Implementasi dari sistem ini akan menghasilkan website portal tugas akhir Perpustakaan BJ Habibie yang dapat digunakan oleh mahasiswa(i) Politeknik Negeri Ujung Pandang untuk mengakses jurnal tugas akhir dengan penambahan watermark pada dokumennya sebagai hak cipta dari dokumen tersebut.
Kata Kunci : Website, watermark, dokumen
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering |
Divisions: | Jurusan Teknik Elektro > D4 Teknik Komputer dan Jaringan |
Depositing User: | Rahmawati S.Sos |
Date Deposited: | 04 Jul 2024 01:58 |
Last Modified: | 04 Jul 2024 01:58 |
URI: | https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/9338 |