Search for collections on PNUP Repository

Analisis Kinerja Keuangan Berdasarkan Laba Akuntansi Dan Laba Ekonomi Pada Pt Industri Kapal Indonesia (Persero)

Bisyu, Andi Amirul Hak (2023) Analisis Kinerja Keuangan Berdasarkan Laba Akuntansi Dan Laba Ekonomi Pada Pt Industri Kapal Indonesia (Persero). Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Skripsi] Text (Skripsi)
ANALISIS KINERJA KEUANGAN BERDASARKAN LABA EKONOMI PADA PT INDUSTRI KAPAL INDONESIA (PERSERO).pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kinerja keuangan PT Industri Kapal Indonesia (Persero) yang ditinjau berdasarkan laba akuntansi serta laba ekonomi. Pendekatan yang digunakan dalam menganalisis kinerja keuangan berdasarkan laba ekonomi ialah metode Economic Value Added (EVA). Berdasarkan perspektif pemaknaannya, laba akuntansi diperuntukkan kepada penyusun laporan keuangan sementara laba ekonomi diperuntukkan kepada pemegang saham perusahaan. Terdapat suatu anomali yang menunjukkan angka ekuitas perusahaan dari tahun ke tahun yang secara signifikan jauh berbeda dari pendanaannya.
Teknik pengumpulan data yang digunakan pada penelitian ini yaitu studi dokumen berupa data sekunder yang diperoleh langsung dari perusahaan yang meliputi laporan neraca dan laporan laba rugi periode 2018-2022. Selain itu, juga dilakukan pengambilan data primer dengan melakukan wawancara langsung kepada Manajer Akuntansi PT Industri Kapal Indonesia (Persero).
Berdasarkan hasil penelitian, kinerja keuangan yang ditinjau dari sisi laba akuntansi dapat dinyatakan baik karena secara keseluruhan bernilai positif dengan kondisi fluktuatif yang sangat dipengaruhi oleh pendapatan dan beban pokok penjualan. Sementara jika ditinjau dari sisi laba ekonomi, secara keseluruhan dapat dianggap tidak baik karena Net Operating After Tax (NOPAT) yang dihasilkan tidak sebanding dengan capital charge yang terdapat pada perusahaan. Hasil analisis tren menunjukkan bahwa nilai dari laba ekonomi tidak selalu memiliki arah pergerakannya yang sama dengan nilai pada laba akuntansi. Hal ini sangat bergantung pada nilai Net Operating After Tax (NOPAT) dan juga efektivitas penggunaan modal.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce
H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Jurusan Akuntansi > D4 Akuntansi Manajerial
Depositing User: Sitti Maryam
Date Deposited: 02 Jul 2024 06:34
Last Modified: 02 Jul 2024 08:16
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/9298

Actions (login required)

View Item
View Item