Ashri, Ashri and Akil, Muhammad Ilham (2009) Rancang Bangun Sistem Informasi KepegawaianPada Kantor Dinas Pendidikan Kabupaten Bone Berbasis Intranet. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.
ASHRI_32906089_RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN PADA KANTOR DINAS PENDIDIKAN.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (4MB)
Abstract
Sistem Informasi Kepegawaian ini merupakan halaman web yang disusun sedemikian rupa dimana datanya diinput oleh bagian kepegawaian Dinas Pendidikan Kabupaten Bone, sedang informasi lainnya oleh administrator. Tujuan dari sistem informasi kepegawaian ini untuk melakukan kegiatan pencatatan data kepegawaian secara sistematis menggunakan media elektronik.
Sistem ini menampilkan data daftar kepegawaian berdasarkan struktur organisasi, urut kepangkatan rekapitulasi jumlah pegawai per golongan, jenjang pendidikan, jenis kelamin yang telah diatur dan tersusun pada database.
Perancangan sistem informasi kepegawaian ini menggunakan perangkat keras (hardware) berupa komputer dan Perangkat lunak (software) berupa sistem operasi linux, MySQL, dan Bluefish versi 1.0.7 serta bahasa pemprograman PHP (personal home page hypertext preprocessor), Sistem ini terbagi atas dua bagian, yaitu halaman informasi data kepegawaian dan halaman administrator untuk manajemen data kepegawaian.
Dengan adanya sistem informasi kepegawaian ini, pencatatan data kepegawaian dapat dilakukan dengan lebih mudah, cepat, dan fleksibel dan menghasilkan informasi data-data pegawai pada kantor dinas pendidikan kabupaten Bone.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering |
Divisions: | Jurusan Teknik Elektro > D4 Teknik Komputer dan Jaringan |
Depositing User: | Rahmawati S.Sos |
Date Deposited: | 14 Jun 2024 07:02 |
Last Modified: | 14 Jun 2024 07:04 |
URI: | https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/9100 |