Search for collections on PNUP Repository

Evaluasi Atas Penerapan Sistem Dan Prosedur Penggajian Pada Pt Pln (Persero) Cabang Palopo Ranting Makale

Danga, Juelti (2011) Evaluasi Atas Penerapan Sistem Dan Prosedur Penggajian Pada Pt Pln (Persero) Cabang Palopo Ranting Makale. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Tugas Akhir] Text (Tugas Akhir)
EVALUASI ATAS PENERAPAN SISTEM DAN PROSEDUR PENGGAJIAN PADA PT PLN (PERSERO) CABANG PALOPO RANTING MAKALE.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (751kB)

Abstract

Juelti Danga), “Evaluasi atas Penerapan Sistem dan Prosedur Penggajian pada PT PLN (Persero) Cabang Palopo Ranting Makale” dengan pembimbing Muhammad Arsyad, S.E.,M.Si.,Ak (Pembimbing I) dan Mansur, S.Si.,M.Si (Pembimbing II)
Gaji merupakan bentuk kompensasi atas prestasi karyawan yang bersifat financial yang menimbulkan kepuasan kerja. Sistem dan prosedur penggajian yang baik sangat diperlukan bagi perusahaan, karena jika perusahaan tidak memiliki suatu sistem dan prosedur penggajian yang baik akan menyebabkan terjadinya penyelewengan atau penyimpanan di dalam melaksanakan tanggung jawab masing-masing. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi sistem dan prosedur penggajian karyawan pada PT PLN (Persero) Cabang Palopo Ranting Makale. Pengumpulan data dalam penelitian dengan observasi, wawancara dan kuesioner. Metode analisis yang digunakan adalah metode deskripsi kualitatif.
Berdasarkan hasil penelitian diperoleh data yang terkait yaitu bagian yang terlibat dalam sistem dan prosedur penggajian melibatkan fungsi pencatatan daftar gaji, fungsi administrasi personalia, fungsi pembuat daftar gaji, dan fungsi keuangan. Dokumen yang digunakan dalam sistem dan prosedur penggajian yaitu daftar gaji, rekap absensi karyawan, bukti kas keluar, slip pembayaran gaji, kartu penghasilan karyawan. Dalam pelaksanaan sistem dan prosedur penggajian pada PT PLN (Persero) Cabang Palopo Ranting Makale belum sepenuhnya diterapkan dengan baik karena belum ada pemisahan fungsi antara bagian pencatat waktu dan bagian personalia dan masih digunakannya daftar hadir manual.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce
H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Jurusan Akuntansi > D3 Akuntansi
Depositing User: Sitti Maryam
Date Deposited: 12 Jun 2024 05:40
Last Modified: 12 Jun 2024 05:40
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/9010

Actions (login required)

View Item
View Item