Andi, Kurniawan Nur and Sri, Rahayu Hs (2018) Pengaruh Variasi Kadar Filler Semen Terhadap Karakteristik Campuran (AC-WC). Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.
PENGARUH VARIASI PENAMBAHAN KADAR FILLER SEMEN TERHADAP KARAKTERISTIK CAMPURAN (AC-WC).pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (10MB)
Abstract
Asphalt Concrete-Wearing Course (AC-WC) merupakan lapisan perkerasan yang terletak paling atas dan berfungsi sebagai lapisan aus. Walapun bersifat non struktural, AC-WC dapat menambah daya tahan perkerasan terhadap penurunan mutu sehingga secara keseluruhan menambah masa pelayanan dari kontruksi perkerasan. AC-WC mempunyai tekstur yang halus dibandingkan dengan jenis LASTON lainnya.
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh variasi kadar filler (semen) dalam campuran aspal beton dengan menambahkan kadar filler (semen) yang bervariasi: 1%, 2%, 3%, 4% dan 5% pada campuran aspal beton yang mempunyai kombinasi aggregat yaitu: 13% untuk batu pecah 1-2, 65% untuk batu pecah 0,5-1, 22,5% untuk abu batu dan 0,5% untuk filler, menggunakan metode coba-coba (Trial and Error) dan Marshall test.
Dari hasil penelitian diperoleh nilai KAO yang digunakan pada campuran Asphalt Conrete-Wearing Course (AC-WC) dengan variasi kadar filler (semen) menghasilkan nilai karakteristik VIM 6,1% - 7%, VMA 5% - 7%, Stabilitas 5,4% - 7% dan Flow yang semakin menurun seiring dengan bartambahnya kadar filler (semen portland). Sedangkan berat isinya semakin bertambah karena dipengaruhi oleh penambahan variasi kadar filler (semen portland). Nilai VFB pun cenderung meningkat karena filler (semen portland) menyerap aspal sehingga mengisi rongga lebih banyak.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Divisions: | Jurusan Teknik Sipil > D3 Teknik Sipil - PDD Bone |
Depositing User: | Rahmawati S.Sos |
Date Deposited: | 28 Apr 2023 01:50 |
Last Modified: | 28 Apr 2023 01:50 |
URI: | https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/865 |