Search for collections on PNUP Repository

Analisis Kinerja Turbin Sebelum Dan Sesudah Overhaul Pada Unit 1 PLTU Mamuju

Syamsul Maarif (2023) Analisis Kinerja Turbin Sebelum Dan Sesudah Overhaul Pada Unit 1 PLTU Mamuju. Diploma thesis, Politeknik Negeri ujung Pandang.

[thumbnail of Analisis Kinerja Turbin Sebelum Dan Sesudah Overhaul Pada Unit 1 PLTU Mamuju.pdf] Text
Analisis Kinerja Turbin Sebelum Dan Sesudah Overhaul Pada Unit 1 PLTU Mamuju.pdf - Published Version

Download (6MB)

Abstract

Meskipun pada dasarnya, turbin uap merupakan komponen yang memiliki struktur material yang kuat dan tahan terhadap panas, namun tentunya tidak sesuai dengan kenyataan yang ada di lapangan. Oleh karena itu, perlu dilakukan perawatan berkala untuk menjaga keandalan seluruh peralatan pada sistem pembangkitan. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui perbandingan kinerja dan efisiensi turbin uap Unit 1 PLTU Mamuju sebelum dan sesudah overhaul pada tahun 2022.
Pengambilan data operasional turbin didapatkan langsung dari Central Control Room (CCR) Unit 1 PLTU Mamuju dengan menggunakan teknik pengambilan data menggunakan metode studi Pustaka dan studi literatur, metode observasi, serta metode wawancara yang kemudian hasil analisisnya dijabarkan menggunakan metode analisis data berupa kualitatif deskriptif.
Sebelum overhaul, diperoleh rata-rata kinerja turbin kondisi aktual entalpi sebesar 1.073,54 kJ/kg, kinerja turbin kondisi isentopis entalpi sebesar 1.177,89 kJ/kg, kerja turbin sebesar 31.675,94 kJ/s, fraksi kekeringan uap sebesar 1,02, steam rate sebesar 3,97 T/H, efisiensi thermal turbin uap sebesar 91,16% serta efisiensi mekanis turbin uap sebesar 70,16%. sedangkan setelah overhaul, diperoleh rata-rata kinerja turbin kondisi aktual entalpi sebesar 991,72 kJ/kg, kinerja turbin kondisi isentopis entalpi sebesar 1.147,03 kJ/kg, kerja turbin sebesar 27.312,75 kJ/s, fraksi kekeringan uap sebesar 0,99, steam rate sebesar 4,05 T/H, efisiensi thermal turbin uap sebesar 86,71% serta efisiensi mekanis turbin uap sebesar 67,33%.

Kata kunci : Turbin uap, overhaul, efisiensi turbin uap

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Jurusan Teknik Mesin > D4 Teknik Pembangkit Energi
Depositing User: B.J.H Library PNUP
Date Deposited: 28 Feb 2024 07:23
Last Modified: 28 Feb 2024 07:23
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/8572

Actions (login required)

View Item
View Item