Search for collections on PNUP Repository

Perencanaan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (Plts) Hybrid Pada Kompleks Perumahan Citraland Makassar

Ilham Akbar and Muhammad Aswar (2023) Perencanaan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (Plts) Hybrid Pada Kompleks Perumahan Citraland Makassar. Diploma thesis, Politeknik Negeri ujung Pandang.

[thumbnail of Perencanaan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (Plts) Hybrid Pada Kompleks Perumahan Citraland Makassar.pdf] Text
Perencanaan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (Plts) Hybrid Pada Kompleks Perumahan Citraland Makassar.pdf - Published Version

Download (29MB)

Abstract

Pemerintah Indonesia mengharapkan agar segenap komponen Masyarakat (swasta, kampus, pemerintah daerah, dan berbagai kelompok Masyarakat) untuk berpartisipasi dalam mendukung program kebijakan energi nasional. Salah satunya adalah program pengembangan PLTS Atap, baik pada sektor rumah tangga, ekowisata, sektor industri, maupun komersial dan sosial. KESDM menerangkan bahwa potensi PLTS Atap yang masih bisa dikembangkan di Indonesia mencapai 32,5 GW. Dengan adanya PLTS Atap, diharapkan biaya untuk pengadaan lahan PLTS dapat dikurangi, beriringan dengan program pemerintah untuk implementasi PLTS Atap yang ditargetkan mencapai 3,61 GW pada tahun 2025 yang juga sekaligus berpotensi mengurangi biaya bahan bakar per-unit kWh sebesar Rp.7,42 kWh dengan nilai rupiah gas total yang dapat dihemat sebesar Rp4,12 triliun per tahun.
Tujuan yang ingin dicapai pada proyek perencanaan ini yaitu merencanakan dan mendesain PLTS Atap sistem hybrid berdasarkan data konstruksi atap dan klimatologi Perumahan Citraland Makassar, mampu menentukan spesifikasi panel surya, spesifikasi inverter, serta sistem penyimpanan energi, serta menghitung dan menganalisis estimasi biaya dan kelayakan investasi. Perencanaan ini melakukan pengumpulan data metode observasi dan wawancara klien, sedangkan dalam penyajiannya menggunakan metode analisis deskriptif dengan perhitungan berdasarkan teori dan simulasi menggunakan PVsyst.
Berdasarkan hasil perhitungan numerik dan uji simulasi menggunakan software PVSyst pada perencanaan PLTS Hybrid rumah tinggal yang telah dilakukan maka diperoleh kesimpulan sebagai berikut: Panel surya yang digunakan yaitu jenis polycrystalline model CS3U-350P HE dengan pabrikan CSI Solar sebanyak 8 unit, konfigurasi panel surya terdiri dari 2 array yang terpasang secara 8 seri dan 4 Paralel. Inverter hybrid model SVP- 4kW pabrikan SAKO sebanyak 1 unit dengan kapasitas 4kW yang telah dilengkapi dengan PWM, SCC, dan ATS. Baterai yang digunakan yaitu baterai jenis LifePO4 dengan spesifikasi 24V 200Ah sebanyak 3 unit.
Biaya investasi awal yang digunakan untuk mengimplementasikan PLTS pada rumah tinggal yang terletak di Perumahan Citraland Tallasa City yaitu sebesar Rp 45.722.180, maka diperoleh payback priode dan IRR: Perhitungan Numerik , DPP= 5 tahun 1 bulan dan IRR = 16,79%. Simulasi PVSyst = 8 tahun 1 bulan dan IRR = 16,91% Dari hasil yang diperoleh pada perhitungan numerik, simulasi PVSyst maka dapat disimpulkan bahwa untuk mengimplementasikan PLTS dengan kebutuhan energi harian 17,325 kWh dinyatakan layak untuk dilaksanakan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Jurusan Teknik Mesin > D4 Teknik Pembangkit Energi
Depositing User: B.J.H Library PNUP
Date Deposited: 26 Feb 2024 02:55
Last Modified: 26 Feb 2024 02:55
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/8532

Actions (login required)

View Item
View Item