Search for collections on PNUP Repository

Disiplin Kerja Pegawai Pada Bidang Sdm Dan Kha Pt. Pln (Persero) Wilayah Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara Dan Sulawesi Barat

Meliawati, Devi (2011) Disiplin Kerja Pegawai Pada Bidang Sdm Dan Kha Pt. Pln (Persero) Wilayah Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara Dan Sulawesi Barat. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Tugas Akhir] Text (Tugas Akhir)
PENERAPAN RASIO LIKUIDITAS DAN AKTIVITAS DALAM MENILAI KINERJA KEUANGAN PADA PT. PERKEBUNAN NUSANTARA XIV MAKASSAR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Devi Meliawati, 351 08 015, “Disiplin Kerja Pegawai pada Bidang SDM dan KHA PT. PLN (Persero) Wilayah Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara dan Sulawesi Barat” dibimbing oleh Harbani Pasolong dan Aisyah.
Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif, yang bertujuan untuk mengetahui tingkat Disiplin Kerja Pegawai pada Bidang SDM dan KHA PT. PLN (Persero) Wilayah Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara dan Sulawesi Barat.
Teknik penarikan sampel yang digunakan adalah sampel jenuh. Yaitu teknik penarikan sampel dimana seluruh anggota populasi digunakan sebagai sampel. Adapun jumlah sampel terdiri dari 30 orang pegawai bidang SDM dan KHA PT. PLN (Persero) Wilayah Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara dan Sulawesi Barat. Sebagai alat pengumpulan data digunakan observasi, kuesioner dan pedoman wawancara.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa bahwa tingkat disiplin kerja pegawai pada bidang SDM dan KHA PT. PLN (Persero) Wilayah Sulawesi Selatan, Sulawesi Tenggara dan Sulawesi Barat termasuk dalam kategori kurang baik. Adapun beberapa kendala dalam meningkatkan disiplin kerja yaitu transportasi, kurangnya kesadaran pegawai, kurangnya ketegasan pimpinan, sanksi dan kurangnya pengawasan melekat (waskat). Adapun saran yang dapat dikemukakan adalah pegawai lebih lebih menyadari pentingnya disiplin kerja, pimpinan lebih tegas, pemberian sanksi terhadap pegawai yang melakukan tindakan indisipliner. serta pimpinan memberikan pengawasan yang lebih baik kepada bawahannya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Jurusan Administrasi Niaga > D3 Administrasi Bisnis
Depositing User: Nurhayati S.Sos
Date Deposited: 03 Jan 2024 06:58
Last Modified: 03 Jan 2024 06:58
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/7746

Actions (login required)

View Item
View Item