Azisah, Rizka (2013) Perhitungan Harga Pokok Produksi Dengan Menggunakan Metode Harga Pokok Pesanan Pada Usaha Kursi Lestari. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.
PERHITUNGAN HARGA POKOK PRODUKSI DENGAN MENGGUNAKAN METODE HARGA POKOK PESANAN PADA USAHA KURSI LESTARI.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (735kB)
Abstract
ABSTRAK
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui harga pokok produksi berdasarkan metode harga pokok pesanan untuk produk Kursi Tamu, Sofa Tunggal, dan Sofa 321 pada Usaha Kursi Lestari. Alat analisis yang digunakan adalah metode harga pokok pesanan dengan alokasi biaya overhead pabrik menurut nilai jual relatif, dimana dasar pemikiran metode ini bahwa harga jual suatu produk merupakan perwujudan biaya-biaya yang dikeluarkan dalam mengolah produk tersebut.
Dari hasil penelitian, menunjukkan perbedaan perhitungan harga pokok produksi antara perhitungan perusahaan dan hasil analisa berdasarkan metode harga pokok pesanan. Perhitungan harga pokok produksi adalah sebagai berikut:
- perhitungan untuk produk Kursi Tamu menurut perusahaan adalah sebesar Rp 2.680.000 sedangkan menurut hasil analisis berdasarkan biaya yang sesungguhnya dikeluarkan adalah sebesar Rp 2.712.648.
- Untuk produk Sofa Tunggal menurut perusahaan adalah sebesar Rp. 2.475.000 sedangkan menurut hasil analisis berdasarkan biaya yang sesungguhnya dikeluarkan adalah sebesar Rp 2.620.436.
- Untuk Sofa 321 menurut perusahaan adalah sebesar Rp 5.935.000 sedangkan menurut hasil analisis berdasarkan biaya yang sesungguhnya dikeluarkan adalah sebesar Rp 5.980.666.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
Divisions: | Jurusan Akuntansi > D3 Akuntansi |
Depositing User: | Sitti Maryam |
Date Deposited: | 27 Nov 2023 06:54 |
Last Modified: | 27 Nov 2023 06:54 |
URI: | https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/7403 |