Search for collections on PNUP Repository

Perancangan Sistem Informasi Penjualan Motor Berbasis Web Pada Pt. Sinar Galesong Pratama Makassar

Nursaadah, Nahdiah and Ma’mun, Syukran (2012) Perancangan Sistem Informasi Penjualan Motor Berbasis Web Pada Pt. Sinar Galesong Pratama Makassar. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Skripsi] Text (Skripsi)
PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENJUALAN MOTOR BERBASIS WEB PADA PT. SINAR GALESONG PRATAMA MAKASSAR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Abstract

Nahdiah Nursaadah dan Syukran Ma’mun, 2012, Perancangan Sistem Informasi Penjualan Motor Berbasis Web Pada PT. Sinar Galesong Pratama Makassar, Amiruddin selaku Pembimbing I dan Syahriah Sari selaku pembimbing II.

Tujuan penelitian ini adalah untuk merancang sistem informasi penjualan yang menggunakan media web atau internet yang dapat membantu divisi pemasaran dan penjualan dalam memasarkan dan menjual motor sehingga transaksi dapat dilakukan dengan cepat dimana saja dan kapan saja oleh semua konsumen sesuai dengan jam operasi administrasi PT. Sinar Galesong Pratama Makassar. Tipe penelitian yang digunakan adalah penelitian terapan yaitu penyelidikan yang berkenaan dengan aplikasi/penerapan teori-teori tertentu. Jadi bersifat praktis, diperlukan dalam rangka perbaikan atau penyempurnaan suatu produk atau proses tertentu, dengan menguji suatu teoritis tertentu di dalam menghadapi masalah nyata pada situasi tertentu. Misalnya penelitian tentang pelayanan sistem informasi Penjualan, jika hasilnya baik maka dapat digunakan untuk mengembangkan pelayanan sistem penjualan selanjutnya.

Metode perancangan yang dilakukan dalam perancangan ini adalah Life Cycle yang Pertama, Analisis. Kedua, Perancangan Sistem dan Perangkat Lunak. Ketiga, Implementasi. Keempat, Pengujian Sistem. Kelima, Pemeliharaan. Berdasarkan penelitian, perancangan dan hasil yang telah dilaksanakan, maka dapat disimpulkan bahwa sistem informasi penjualan yang menggunakan media web atau internet untuk mengembangkan promosi dalam memasarkan dan menjual motor pada PT. Sinar Galesong Pratama Makassar, dengan menggunakan HTML, PHP dan MySQL sebagai website yang bersifat dinamis dan interaktif, serta dengan penggunaan CSS untuk membuat sebuah website dapat terlihat lebih menarik.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Jurusan Administrasi Niaga > D4 Administrasi Bisnis
Depositing User: Nurhayati S.Sos
Date Deposited: 23 Oct 2023 06:11
Last Modified: 23 Oct 2023 06:11
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/6783

Actions (login required)

View Item
View Item