Roni, Tulus Setiady and Sambo. B, Herny Vivie Ayu (2014) Kuat Tekan Dan Lentur Beton Rigid Dengan Menggunakan Pasir Putih Gunung. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.
KUAT TEKAN DAN LENTUR BETON RIGID DENGAN MENGGUNAKAN PASIR PUTIH GUNUNG.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (4MB)
Abstract
(Tulus Setiady dan Herny Vivie Ayu), Kuat Tekan dan Lentur beton rigid Dengan menggunakan Pasir Putih Gunung, (Martha Manganta,ST,MT dan Jhon Asik,S.ST,M.T)
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui karateristik dan berapa besar mutu (kuat tekan dan Lentur beton) beton rigid dengan menggunakan pasir putih gunung.
Penelitian ini berupa penelitian eksperimental yang dilaksanakan di laboratorium dengan menggunakan sampel Pasir alami, pasir putih dan batu pecah 1-2, sample. Pengujian dan analisis data menggunakan metode standar ASTM dan SNI.
Setelah dilakukan pengujian maka diperoleh nilai kuat tekan karateristik beton dengan menggunakan agregat halus pasir alami sebesar 219,82 kg/cm2 ,dengan menggunakan agregat halus gabungan antara pasir alami dan pasir putih sebesar 320,42 kg/cm2 dan dengan menggunakan agregat halus pasir putih diperoleh kuat tekan karateristik sebesar 353,28 kg/cm2. Dari hasil pengujian kuat lentur beton ,maka diperoleh nilai lentur beton dengan menggunakan agregat halus pasir alami paling rendah yaitu sebesar 6,56 Mpa. Kuat lentur beton dengan menggunakan agregat halus pasir gabungan berada diantara kuat tekan pasir alami dan pasir putih sebesar 7,44 Mpa, sedangkan kuat lentur pasir putih diperoleh 7,65 Mpa. Dengan demikian maka kuat lentur dengan menggunakan pasir putih merupakan kuat lentur yang paling tinggi jika dibandingkan dengan kuat lentur dengan menggunakan pasir alami maupun pasir gabungan.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Divisions: | Jurusan Teknik Sipil > D3 Teknik Konstruksi Sipil |
Depositing User: | Rahmawati S.Sos |
Date Deposited: | 20 Oct 2023 02:33 |
Last Modified: | 20 Oct 2023 02:33 |
URI: | https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/6733 |