Search for collections on PNUP Repository

Pengaruh Disiplin Terhadap Kinerja Pegawai Pada Kantor Kementerian Agama Kota Makassar Provinsi Sulawesi Selatan

Harnita, Andi (2013) Pengaruh Disiplin Terhadap Kinerja Pegawai Pada Kantor Kementerian Agama Kota Makassar Provinsi Sulawesi Selatan. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Skripsi] Text (Skripsi)
PENGARUH DISIPLIN TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA KANTOR KEMENTERIAN AGAMA KOTA MAKASSAR PROVINSI SULAWESI SELATAN.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh disiplin pegawai terhadap kinerja pegawai pada Kantor Kementerian Agama Kota Makassar Provinsi Sulawesi Selatan.
Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah keseluruhan pegawai kantor Kementerian Agama Kota Makassar Provinsi Sulawesi Selatan yang berjumlah 103 orang dan terbagi dalam empat Golongan. Teknik penarikan Sampel adalah menggunakan tabel yang khusus untuk tingkat kesalahan 5% terhadap populasi. Jadi, jumlah sampel dalam penelitian ini sebanyak 79 orang pegawai. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, kuesioner dan wawancara. Sedangkan metode analisis yang digunakan adalah teknik statistik deskriptif ragam presentase yang diolah dengan menggunakan komputer sistem Statistical Product Service Solution (SPSS) versi 21 dengan beberapa syarat yaitu Uji Validitas, Uji Reliabilitas kemudian Uji normalitas, Uji Multikolinearitas, Uji Autokorelasi dan Uji Heteroskedastistas. Regresi sederhana, untuk menguji hipotesis penelitian.
Berdasarkan hasil analisis penelitian dan pembahasan disiplin pegawai pada pada Kantor Kementerian Agama Kota Makassar Provinsi Sulawesi Selatan sudah baik dan terdapat pengaruh yang signifikan antara disiplin dengan kinerja pegawai.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > Q Science (General)
Divisions: Jurusan Administrasi Niaga > D4 Administrasi Bisnis
Depositing User: Nurhayati S.Sos
Date Deposited: 20 Oct 2023 02:03
Last Modified: 20 Oct 2023 02:03
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/6731

Actions (login required)

View Item
View Item