Search for collections on PNUP Repository

Rancang Bangun Portable Fuel Refiller Pada Unit Alat Berat

Faisal Mahmud Alamudi and M. Hidjir Ismail and Rahmat Hidayat Burhanuddin (2021) Rancang Bangun Portable Fuel Refiller Pada Unit Alat Berat. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Proses pengisian bahan bakar pada unit alat berat pada umumnya masih
menggunakan cara manual. Akan tetapi, masalah yang timbul pada pengisian bahan
bakar secara manual adalah terjadinya kecelakaan kerja, tumpahan bahan bakar ke
unit, dan terjadinya kontaminasi berupa debu yang masuk ke bahan bakar yang
dapat menyebabkan engine bermasalah. Selain itu efisiensi dan efektivitas pada
metode pengisian bahan bakar secara manual tidak dapat dikatakan maksimal.
Pembuatan Portable Fuel Refiller ini kemudian bertujuan untuk menjawab
permasalahan yang ada di lapangan yang telah disebutkan di atas. Sistem yang ada
pada Portable Fuel Refiller dengan menggunakan pompa dan CPU ditujukan untuk
menggantikan metode pengisian bahan bakar secara manual sehingga problematika
yang timbul dari segi keamanan dan kontaminan dapat diminimalisir serta efisiensi
dan efektivitas dalam pengisian bahan bakar dapat dimaksimalkan.
Berdasarkan hasil dan deskripsi kegiatan dapat disimpulkan bahwa
pengisian bahan bakar ke unit alat berat dengan menggunakan Portable Fuel
Refiller dapat meminimalisir masalah yang timbul dari segi keamanan dan
kontaminan. Selain itu, pengisian bahan bakar dengan menggunakan alat tersebut
tidak membutuhkan tenaga dan waktu yang banyak sehingga pengisian bahan bakar
menjadi efektif dan lebih efisien dengan waktu lebih cepat yakni 106 detik (34,5%).
Kata kunci : portable fuel refiller; pengisian bahan bakar; alat berat

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Jurusan Teknik Mesin > D3 Perawatan Alat Berat
Depositing User: B.J.H Library PNUP
Date Deposited: 18 Apr 2023 03:20
Last Modified: 18 Apr 2023 03:20
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/671

Actions (login required)

View Item
View Item