Search for collections on PNUP Repository

Pengaruh Saluran Distribusi Terhadap Volume Penjualan Semen Pada Pt. Semen Tonasa Pangkep

Nastain Z, Muhammad (2014) Pengaruh Saluran Distribusi Terhadap Volume Penjualan Semen Pada Pt. Semen Tonasa Pangkep. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Tugas Akhir] Text (Tugas Akhir)
PENGARUH SALURAN DISTRIBUSI TERHADAP VOLUME PENJUALAN SEMEN PADA PT. SEMEN TONASA PANGKEP.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Muhammad Nastain Z, “Pengaruh Saluran Distribusi Terhadap Volume Penjualan Semen Pada PT. Semen Tonasa Pangkep”, dibimbing oleh Yayu Meiniza dan Syahriah Sari.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui saluran distribusi yang diterapkan pada PT. Semen Tonasa, bagaimana volume penjualan semen, dan pengaruh saluran distribusi terhadap volume penjualan.
Penelitian ini merupakan penelitian asosiatif. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara dan studi dokumentasi. Data yang diperoleh, dianalisis dengan menggunakan analisis regresi linear dan analisis korelasi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam proses distribusinya, PT. Semen Tonasa menerapkan dua jenis saluran distribusi, yaitu distribusi langsung dengan menyalurkan secara langsung ke konsumen proyek yang berkapasitas besar dan saluran distribusi dua tingkat yang menggunakan perantara dalam dua jenjang sebelum produknya sampai ke tangan konsumennya. Selain itu, berdasarkan perkembangan volume penjualan semen pada PT. Semen Tonasa dari tahun 2009 sampai dengan tahun 2013 menunjukkan peningkatan volume penjualan. Dari data yang diolah, diperoleh persamaan regresi linear Y= 494.986 + 30.777X, sehingga dapat disimpulkan bahwa variabel independen (jumlah distributor) mempunyai pengaruh yang positif terhadap variabel dependen (volume penjualan). Nilai korelasi yang diperoleh adalah 0,83 yang artinya jumlah distributor (x) dengan volume penjualan (y) memiliki hubungan yang sangat kuat. Nilai koefisien determinasi sebesar 0,6889 menunjukkan bahwa 68,89% penjualan dipengaruhi oleh jumlah distributornya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Divisions: Jurusan Administrasi Niaga > D3 Administrasi Bisnis
Depositing User: Nurhayati S.Sos
Date Deposited: 12 Oct 2023 06:13
Last Modified: 12 Oct 2023 06:13
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/6376

Actions (login required)

View Item
View Item