Search for collections on PNUP Repository

Pengaruh Kuat Tekan Dan Penyerapan Air Paving Block Pada Berbagai Variasi Panjang Serat Sabut Kelapa

Palullungan, Sila and Pata, Nabertus (2011) Pengaruh Kuat Tekan Dan Penyerapan Air Paving Block Pada Berbagai Variasi Panjang Serat Sabut Kelapa. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Tugas Akhir] Text (Tugas Akhir)
PENGARUH KUAT TEKAN DAN PENYERAPAN AIR PAVING BLOCK PADA BERBAGAI VARIASI PANJANG SERAT SABUT KELAPA.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (11MB)

Abstract

(Sila Palullungan dan Nabertus Patandung) PengaruhKuat Tekan dan Penyerapan Air Paving block Pada Berbagai Variasi Panjang Serat Sabut Kelapa ( Nur Aisyah Jalali S.ST, M.Eng dan Irka Tangke Datu S.ST, MT)
Paving block merupakan bahan bangunan yang digunakan sebagai perkerasan permukaan jalan, baik jalan untuk keperluan pelataran, parkir kendaraan, jalan raya, ataupun untuk keperluan dekoratif pada pembuatan taman. Paving block dikenal juga dengan sebutan bata beton (concrete block) atau cone block.Melihat potensi serat sabut kelapa yang belum maksimal, penulis tertarik untuk meneliti pengaruh penambahan serat sabut kelapa dalam pembuatan paving block.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengatahui kuat tekan dan daya serap paving block dengan penambahan serat sabut kelapa.
Metode yang digunakan adalah metode eksperimen. Pembuatan paving block dibuat dari pasir Bili-bili, semen portland tipe PCC merek Tonasa, dan serat sabut kelapa. Benda uji penelitian dibuat dengan penambahan serat 1% dengan variasi panjang yaitu 1 cm, 2 cm, 4 cm, 5 cm dan paving block tanpa penambahan serat sabut kelapa (paving block normal)
Hasil pengujian kuat tekan paving block dengan penambahan 1% serat sabut kelapa mengalami kenaikan sebesar 56,60% untuk penambahan serat 1 cm, 79,41% untuk penambahan serat 2 cm, 101,36%untuk penambahan serat 4 cm, dan 119,46% untuk penambahan serat 5 cm, dari paving block tanpa penambahan serat sabut kelapa.
Hasil pengujian penyerapan air paving block dengan penambahan 1% serat sabut kelapa dengan panjang serat 1 cm, 2 cm, 4 cm dan 5 cm masing-masing sebesar 19,86%, 21,84%, 22,47%, dan 24,84% sedangkan pada paving block tanpa penambahan serat sabut kelapa penyerapan air adalah 18,50%.

Kata Kunci : Kuat tekan, penyerapan air, paving block, serat sabut kelapa

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Jurusan Teknik Sipil > D3 Teknik Konstruksi Gedung
Depositing User: Rahmawati S.Sos
Date Deposited: 11 Oct 2023 07:37
Last Modified: 12 Oct 2023 03:32
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/6326

Actions (login required)

View Item
View Item