Ramli, Muhammad Farid (2015) Audit Operasional Pada Departemen Pembelian Dan Penjualan Pt. Aresota. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.
AUDIT OPERASIONAL PADA DEPARTEMEN PEMBELIAN DAN PENJUALAN PT. ARESOTA.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (1MB)
Abstract
Muhammad Farid Ramli. Audit Operasional Pada Departemen Pembelian dan Penjualan PT. Aresota (Dibimbing oleh A. Abd. Azis, S.E., M.Com., AK. Dan Irmawati, S.Pd., M.Pd).
Perusahaan yang semakin berkembang membutuhkan pengawasan dan evaluasi yang berkesinambungan agar masalah yang timbul dapat segera diatasi oleh pimpinan. Adapun untuk mengevaluasinya dapat menggunakan alat bantu yaitu audit operasional. Oleh karena itu Penelitian ini bertujuan untuk menguji efektivitas dan efisiensi standar operasional prosedur pada departemen pembelian dan penjualan
Metode penelitian yang digunakan yaitu penelitian lapangan dengan melakukan pengamatan, wawancara, penelitian kepustakaan. Tiga metode ini digunakan untuk memperoleh informasi yang berupa data yang terkait dengan penelitian ini.
Hasil audit atas sistem operasional pada departemen pembelian dan penjualan yaitu SOP yang dimilik PT. Aresota sudah efektif dan efisien kecuali penetapan uang muka yang tinggi.Namun ada beberapa prosedur yang pernah dijalankan tapi belum memiliki standar dalam SOP sehingga menyebabkan tidak efisien dan tidak efektif. Prosedur yang dimaksud yaitu pembelian mobil secara paket, penyimpanan mobil digudang vendor karena gudang milik PT. Aresota yang kecil, dan kurangnya sumber daya manusia dikantor cabang. Beberapa hal tersebut menyebabkan banyak mobil yang rusak, tidak terawat, dan surat-surat mobil tidak lengkap. Selain itu pernah terjadi pelanggaran SOP yaitu melakukan serah terima mobil meskipun penerimaan uang muka belum cukup.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
Divisions: | Jurusan Akuntansi > D4 Akuntansi Manajerial |
Depositing User: | Sitti Maryam |
Date Deposited: | 11 Oct 2023 03:45 |
Last Modified: | 11 Oct 2023 03:45 |
URI: | https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/6306 |