Musra, Nurul Qadri (2016) Analisis Standar Belanja Pemerintah Daerah Kabupaten Barru. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.
ANALISIS STANDAR BELANJA PEMERINTAH DAERAH KABUPATEN BARRU.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (1MB)
Abstract
Penyusunan anggaran belanja di Kabupaten Barru tidak didasarkan pada suatu standar belanja yang jelas serta ASB yang dikenal bukan merupakan Analisis Standar Belanja tetapi merupakan Analisis Standar Barang. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis standar belanjapada Pemerintah Daerah Kabupaten Barru dan membuat model Analisis Standar Belanja pada beberapa kegiatan yang sama. Metode analisis yang digunakan yaitu analisis deskriptif dengan pendekatan kuantitatif berupa metode least square. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder, yaitu Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) Satuan Kerja Perangkat Daerah(SKPD) Pemerintah Daerah Kabupaten Barru.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa, Model ASB kegiatan Bimbingan Teknis/Pelatihan yang dihasilkan adalah Y = 8.297.491,092 + 124.219,755 X; Model ASB kegiatan Sosialisasi/Penyuluhan yang dihasilkan adalah Y = 16.225.990,841 + 22.553,815 X; Model ASB kegiatan Pemeliharaan Rutin/Berkala Kendaraan Dinas/Operasional Roda 2 (Dua) yang dihasilkan adalah Y = 223.558,429 + 381.446,360 X; Model ASB kegiatan Pemeliharaan rutin/Berkala Kendaraan Dinas/Operasional Roda 4 (Empat) yang dihasilkan adalah Y = 4.592.723,624 + 5.343.598,050 X.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
Divisions: | Jurusan Akuntansi > D4 Akuntansi Manajerial |
Depositing User: | Sitti Maryam |
Date Deposited: | 04 Oct 2023 07:31 |
Last Modified: | 04 Oct 2023 07:31 |
URI: | https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/6046 |