Bagiyo Satria Premono and Desman Trianto Matira (2017) Modifikasi Individual Injector Leak Test Tool Group. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.
Modifikasi Individual Injector Leak Test Tool Group.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only
Download (3MB)
Abstract
Saat ini perkembangan teknologi sudah sangat maju dan modern oleh karena itu manusia didorong untuk terus berinovasi dalam segi teknologi untuk membangun sarana dan prasarana guna meningkatkan efektifitas dan kemudahan dalam suatu pekerjaan.
Dijaman modern seperti sekarang ini, kita sering menjumpai alat berat caterpillar khususnya excavator 320D yang merupakan jenis excavator medium dengan berbagai kegunaan seperti dalam pekerjaan konstruksi, kehutanan, konstruksi berat dan industri pertambangan. Dalam pengoperasian alat berat excavator 320D terdapat sebuah sistem yang sering mengalami kerusakan yaitu, pada sistem bahan bakar. Masalah pada sistem tersebut kita dapat mendeteksi kerusakan menggunakan alat-alat ukur tertentu salah satunya adalah “Individual Injectors Leak Test Tool Group”. Alat ini digunakan pada proses troubleshooting ketika unit excavator 320D mengalami masalah pada engine yaitu engine can start but can’t running. Prinsip dalam penggunaaan alat ini adalah mengukur seberapa banyak bahan bakar yang keluar dari saluran kembali (return line) untuk memastikan seluruh injector pada sistem bahan bakar excavator 320D masih berada dalam kondisi baik atau tidak, dari jumlah bahan bakar yang keluar tersebut diperoleh nilai kemudian membandingkannya dengan spesifikasi yang ada. Nilai tersebut digunakan untuk menentukan kondisi dari setiap injector dalam kondisi baik atau tidak, sehingga kita dapat mengetahui injector mana yang mengalami kerusakan yang menyebabkan alat berat tersebut tidak dapat beroperasi.
Individual Injector Leak Test yang terdapat pada workshop alat berat khususnya PT. Trakindo Utama masih dinilai mempunyai kekurangan pada alat tersebut seperti: tabung penampung fuel dan gelas ukur yang terpisah, bahan fuel Leakoff Kit yang bersifat kurang kuat dari sisi konstruksi, terlalu keras dan korosif dari sisi bahan dan kurang presisi dari segi dimensi, tidak memiliki tempat penyimpanan (toolbox) yang sesuai. Sehingga dari kekurangan alat tersebut mengakibatkan proses troubleshooting terkendala seperti membutuhkan 2 orang dalam melakukan proses pengetesan, dan membutuhkan waktu kurang lebih 2 jam yang dikarenakan kesulitan dalam peletakan botol penampungan, proses penggunaan alat tersebut dan pengukuran dilakukan pada dua wadah yang berbeda yaitu botol penampung dan gelas ukur yang mengakibatkan perbadaan volume fuel pada botol penampung dan gelas ukur kurang lebih 0,2 ml-0,5 ml sehingga hasil pengukuran tidak akurat.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Jurusan Teknik Mesin > D3 Perawatan Alat Berat |
Depositing User: | B.J.H Library PNUP |
Date Deposited: | 03 Oct 2023 02:38 |
Last Modified: | 03 Oct 2023 02:38 |
URI: | https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/5919 |