Toly, Aan Karmapatra and Rifky Dwi K., Riswal (2013) Perencanaan Box Culvert Beton Bertulang. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.
AAN KARMAPATRA TOLY_311 09 029_PERENCANAAN BOX CULVERT BETON BERTULANG.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (3MB)
Abstract
Aan Karmapatra Toly dan Riswal Rifky Dwi Kurniawan,” Perencanaan Box Culvert Beton Bertulang”, Makassar Ir.Yohanis Sarungallo T., M.T. dan Syamsul Bahri Ahmad ST., M.T.
Box Culvert beton bertulang merupakan sebuah struktur yang berfungsi sebagai saluran penghubung antara drainase yang baik karena berfungsi sangat efektif. Maka dari itu masalah banjir yang disebabkan oleh saluran penghubung drainase ini bisa dihindari dengan menggunakan box culvert sebagai penghubung.
Dalam tugas akhir ini dibahas perencanaan box culvert yang dalam perhitungan gaya – gaya dalam dan pendesaiannya menggunakan metode cross dan juga data yang terkait dengan kondisi tanah sudah di tentukan sebelumnya. Dalam perhitungan atau pendesaian box culvert menggunakan metode cross di harapakan menghasilkan pendesaian yang tepat dan akurat.
Dalam perencanaan box culvert ini dimensinya telah ditentukan yaitu dengan panjang 400 cm dan lebar 300 cm. Mutu beton (f’c) yang digunakan 25 Mpa dan mutu baja tulangan adalah 400 Mpa. Pada perencanaan ini box culvert berada sejauh 2,8 meter dari permukaan tanah, tebal aspal 10 cm dan tebal batu pecah 10 cm. Adapun data tanah yang telah ditentukan yaitu untuk berat jenis tanah (ɤtanah) 1,75 t/m3, berat jenis aspal (ɤaspal) 2,20 t/m3, berat jenis batu pecah (ɤbatu pecah) 2,20 t/m3 dan berat beton (ɤbeton) 2,40 t/m3, tegangan ijin tanah (σ¬ijin) 130 kN/m2.
Hasil dari perencanaan box culvert beton bertulang didapatkan struktur yang kuat dan aman dan menjadi saluran penghubung antara drainase yang baik.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Divisions: | Jurusan Teknik Sipil > D3 Teknik Konstruksi Sipil |
Depositing User: | Rahmawati S.Sos |
Date Deposited: | 21 Sep 2023 01:12 |
Last Modified: | 21 Sep 2023 01:12 |
URI: | https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/5699 |