Mubariz, Ahsan (2020) Perancangan Back-End Server Menggunakan Arsitektur Rest Dan Platform Node.JS (Studi Kasus: Sistem Pendaftaran Ujian Masuk Politeknik Negeri Ujung Pandang). Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.
PERANCANGAN BACK-END SERVER .pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (3MB)
Abstract
Back-end merupakan suatu program yang berjalan pada sisi server dengan tugas untuk berinteraksi langsung dengan basis data dan melaksanakan proses logic dari suatu sistem web. Salah satu teknologi antarmuka aplikasi atau layanan dari suatu program adalah Application Programming Interface (API). API untuk layanan web yang menggunakan protokol HTTP adalah Representational State Transfer (REST). Penggunaan REST API sebagai back-end layanan web memungkinkan layanan web diakses oleh sistem lain tanpa batasan bahasa, environment, maupun platform dari sisi front-end. Sistem existing Ujian Masuk Politeknik Negeri Ujung Pandang (UMPN) memiliki kendala pada waktu respons saat banyaknya akses secara bersamaan. Untuk itu, pada penelitian ini sisi back-end dari sistem UMPN dibangun ulang menggunakan arsitektur REST dan platform Node.js. Node.js memiliki keunggulan pada teknik non-blocking yang memungkinkan operasi-operasi dijalankan secara paralel, sehingga memungkinkan banyak request dapat diselesaikan secara paralel. Fitur-fitur dari sistem yang dibangun telah diuji dan berjalan dengan kinerja yang baik. Adapun hasil uji kinerja dari sistem yang telah dibangun menunjukkan peningkatan waktu respons pada kondisi pengujian dengan akses dari virtual users yang meningkat dengan rata-rata peningkatan sebesar 52% pada skenario yang diujikan. Adapun sistem yang dibuat memiliki kinerja yang lebih baik dibandingkan sistem existing berdasarkan hasil uji dengan rata-rata selisih waktu respons berdasarkan skenario pengujian sebesar 3222,5 ms.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Q Science > QA Mathematics Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science |
Divisions: | Jurusan Teknik Elektro > D4 Teknik Komputer dan Jaringan |
Depositing User: | Unnamed user with username 197103102001121001 |
Date Deposited: | 22 Aug 2023 06:47 |
Last Modified: | 22 Aug 2023 06:47 |
URI: | https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/4892 |