Fatima, Fatima (2017) Analisis Kinerja Penerimaan Pajak Dan Retribusi Daerah Kabupaten Enrekang. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.
ANALISIS KINERJA PENERIMAAN PAJAK DAN RETRIBUSI DAERAH KABUPATEN ENREKANG.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (1MB)
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kinerja penerimaan pajak dan retribusi daerah kabupaten enrekang. Sumber data dari penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Data primer berkaitan dengan wawancara langsung dengan pihak yang berkompeten dibidang penerimaan, sedangkan data sekunder berupa data dari Laporan Realisasi Anggaran, dan data Laporan Pemungutan pajak dan Retribusi daerah Kabupaten Enrekang. Alat analisis yang digunakan meliputi analisis Efektivitas, Pertumbuhan, Kontribusi.
Adapun dari hasil penelitian ini menujukkan bahwa nilai Efektivitas pajak daerah Pemerintah Daerah Kabupaten Enrekang selama tahun 2012-2016 tergolong sangat efektif dengan persentase erektivitas sebesar 172,03%, sedangkan untuk efektivitas retribusi daerah Juga tergolong sangat efektif dengan rata-rata efektivitas sebesar 152,03%. Pertumbuhan pajak daerah Kabupaten Enrekang selama tahun 2012-2016 menujukkan pertumbuhan yang positif dengan rata-rata laju pertumbuhan untuk pajak daerah sebesar 45,27%, sedangkan untuk retribusi daerah sebesar 12,73%. Untuk penilaian kinerja dari segi kontribusi, Pemerintah Kabupaten Enrekang selama tahun 2012-2016 menujukkan bahwa kontribusi tertinggi dimiliki oleh pajak penerangan jalan dengan rata-rata tingkat kontribusi sebesar 7,73%, dan kontribusi terendah dimiliki oleh retribusi pemeriksaan kualitas air dengan rata-rata tingkat kontribusi sebesar 0.01% terhadap total PAD.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HF Commerce H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting |
Divisions: | Jurusan Akuntansi > D4 Akuntansi Manajerial |
Depositing User: | Sitti Maryam |
Date Deposited: | 10 Aug 2023 07:34 |
Last Modified: | 10 Aug 2023 07:34 |
URI: | https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/4772 |