Search for collections on PNUP Repository

Pengaruh Temperatur Tinggi Terhadap Kuat Tekan Beton Yang Bervariasi

Sirajuddin, Farid Ashari (2010) Pengaruh Temperatur Tinggi Terhadap Kuat Tekan Beton Yang Bervariasi. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Tugas Akhir] Text (Tugas Akhir)
Pengaruh Temperatur Tinggi Terhadap Kuat Tekan Beton Yang Bervariasi.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Farid Ashari Sirajuddin dengan judul Pengaruh Temperatur Tinggi Terhadap Kuat Tekan Beton Yang Bervariasi, bertempat di Kota Makassar, Muh. Idris dan Jabair.
Seringnya terjadi kebakaran pada konstruksi yang umumnya beton sebagai material struktur bangunan akan terjadi perubahan cukup berarti yang dapat mempengaruhi sifat (property) material struktur.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui berapa besar pengaruh kuat tekan beton (f’c) 250kg/cm², 300kg/cm², 350kg/cm² setelah dipanaskan dengan suhu mencapai 500°C dengan lama pemanasan 2 jam. dan mengetahui berapa besar persentase penurunan nilai kuat tekan rata-rata beton (f’cr) dari beton yang tidak dipanaskan (suhu ruang) dan beton yang dipanaskan (500°C).
Penelitian ini dimulai dari persiapan, pengujian karakteristik material, rancangan campuran (mix design) kuat tekan beton (f’c) 25MPa, 30 MPa, 35MPa, pembuatan benda uji, perawatan benda uji kubus, uji kuat tekan tanpa perlakuan panas (suhu ruang), uji kuat tekan dengan perlakuan panas (suhu 500°C).
Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai kuat tekan beton (f’c) setelah dipanaskan dengan suhu 500°C dan lama pemanasan 2 jam adalah sebagai berikut ; f’c 250kg/cm² = 177 kg/cm², f’c 300kg/cm² = 210 kg/cm², f’c 350kg/cm² = 217 kg/cm² dan nilai prosentase penurunan nilai kuat tekan rata-rata beton (f’cr) adalah sebagai berikut ; f’c 350kg/cm² = 38%, f’c 300kg/cm² = 27%, f’c 250kg/cm² = 26%.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Jurusan Teknik Sipil > D3 Teknik Konstruksi Sipil
Depositing User: Rahmawati S.Sos
Date Deposited: 10 Aug 2023 07:16
Last Modified: 10 Aug 2023 07:16
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/4767

Actions (login required)

View Item
View Item