Search for collections on PNUP Repository

Tingkat Ketelitian Dan Akurasi Pemetaan Menggunakan Metode Uav (Unmanned Aerial Vehicle) Dengan Jalur Terbang Grid Mission

Ahmad, Mushawwir Suharto and Muhammad, Arief Nur (2020) Tingkat Ketelitian Dan Akurasi Pemetaan Menggunakan Metode Uav (Unmanned Aerial Vehicle) Dengan Jalur Terbang Grid Mission. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Skripsi] Text (Skripsi)
TINGKA~1.PDF - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (5MB)

Abstract

Skirpsi ini adalah hasil penelitian kuantitatif untuk menjawab masalah pengaruh dari variasi pada sudut pengambilan gambar dan variasi overlap pada pemetaan daerah menggunakan metode UAV (Unmanned Aerial Vehicle) terhadap tingkat ketelitian gambar, akurasi gambar dan biaya yang dikeluarkan dibandingkan dengan metode Single Base RTK.
Tujuan penelitian ini adalah untuk memperoleh tingkat persen ketelitian, akurasi gambar dan biaya yang dikeluarkan pada pemetaan metode UAV dibadingkan dengan metode Single Base RTK.
Untuk mendapatkan hasil tersebut, maka diilakukan dengan beberapa analisis, diantaranya analisis perbandingan jarak antar sample titik yang diperoleh melalui kedua metode tersebut, analisi ketelitian pixel pada masing-masing hasil orthophoto penerbangan UAV dengan variasi sudut dan overlap yang berbeda yaitu sudut 90 dan 75 beserta overlap 90 dan 70, dari variasi sudut dan overlap tadi didapatlah 4 kombinasi opsi orthophoto, dan analisis rencana anggaran biaya yang dikeluarkan saat melakukan penelitian dengan menggunakan 2 (dua) metode diatas.
Teknik pengumpulan data adalah dengan cara menyebar 16 titik sample di lapangan yang kemudian jarak antar titik diperoleh dengan dua metode sebelumnya, dan ketelitian pixel orthophoto diperoleh dengan cara mencari nilai keterwakilan satu pixel gambar terhadap kondisi nyata pada masing-masing orthophoto yang di dapatkan.
Berdasarkan hasil dari 4 variasi penerbangan orthophoto yang kami peroleh, kami menyimpulkan bahwa orthophoto dengan variasi penerbangan sudut pengambilan 90 dan overlap 90 memiliki hasil perbandingan jarak dan ketelitian pixel yang paling baik diantara hasil orthophoto yang lain, hasil perbandingan jarak menunjukkan kemiripan data dengan single base rtk sebesar 97,905%. Ketelitian pixel pada penerbangan ini juga memiliki nilai yang paling baik yaitu sebesar 3,2607 cm untuk satu pixel.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Jurusan Teknik Sipil > D4 Jasa Konstruksi
Depositing User: Rahmawati S.Sos
Date Deposited: 10 Apr 2023 05:52
Last Modified: 13 Apr 2023 02:18
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/470

Actions (login required)

View Item
View Item