Search for collections on PNUP Repository

Rancang Bangun Alat Pemberi Pakan Otomatis Pada Peternakan Ayam Potong Berbasis Mikrokontroler

Syahril, Irwan and Ramadhani, Suci (2019) Rancang Bangun Alat Pemberi Pakan Otomatis Pada Peternakan Ayam Potong Berbasis Mikrokontroler. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Tugas Akhir] Text (Tugas Akhir)
RANCANG BANGUN ALAT PEMBERI PAKAN OTOMATIS.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Saat ini banyak para peternak ayam potong masih menggunakan cara manual dalam memberi pakan ayam, cara manual seperti ini akan menghabiskan banyak waktu dan tenaga. Oleh karena itu, dibutuhkan suatu sistem otomasi untuk membantu dan mendukung peternak dalam pemberian pakan hewan ternak.
Pada perancangan alat pemberi pakan ayam otomatis ini, terdapat beberapa bagian utama, yaitu sensor, mikrokontroler dan aktuator. Sensor berupa Real Time Clock (RTC) dan load cell, masing-masing berfungsi sebagai pembaca waktu dan pengukur tekanan beban. Pengaturan RTC dan load cell akan diatur oleh push button. Data yang dikirim oleh sensor ini akan dibaca oleh mikrokontroler. Mikrokontroler akan mengolah data tersebut dan memberikan perintah ke aktuator. Aktuator berupa motor servo dan motor DC. Berdasarkan hasil pengujian dan analisa hasil rancangan, waktu dan berat yang ditanamkan pada arduino dapat berjalan sesuai dengan algoritmanya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Jurusan Teknik Elektro > D3 Teknik Elektronika
Depositing User: Unnamed user with username 197103102001121001
Date Deposited: 26 Jul 2023 05:33
Last Modified: 26 Jul 2023 05:33
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/4560

Actions (login required)

View Item
View Item