Search for collections on PNUP Repository

Analisis Kegagalan Proteksi Yang Mengakibatkan Kerusakan Pmt Generator Pltm Sawitto

Widyani, Widyani (2018) Analisis Kegagalan Proteksi Yang Mengakibatkan Kerusakan Pmt Generator Pltm Sawitto. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Skripsi] Text (Skripsi)
ANALISIS KEGAGALAN PROTEKSI YANG MENGAKIBATKAN .pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Sistem tenaga listrik harus dirancang dan dikelola dengan baik agar dapat memberikan energi listrik kepada konsumen dengan andal dan ekonomis. Gangguan pada sistem kelistrikan akan mengganggu rutinitas masyarakat secara normal, dimana gangguan kelistrikan ini dapat berupa listrik sering padam atau padam dengan durasi yang lama, sehingga sangat diperlukan peningkatan keandalan dan keamanan pasokan listrik.
Kegagalan suatu peralatan proteksi dalam menanggulangi gangguan tentunya tidak diharapakan karena dapat mengakibatkan luasnya lokasi yang terkena dampak gangguan dan lamanya penormalan gangguan yang temporer. Berdasarkan hal tersebut maka perlu diketahui faktor-faktor penyebab kegagalan peralatan proteksi yang menyebabkan rusaknya PMT generator dan bagaimana cara mengatasi agar gangguan yang sama tidak terulang.
Kegagalan proteksi pada PMT generator PLTM Sawitto terjadi akibat gangguan satu fasa ke tanah dengan gangguan arus yang terbaca 926,79 A dan gangguan antar fasa dengan arus yang terbaca 535,16 A. Dengan diketahuinya nilai setting yang tepat maka peralatan proteksi dapat mengamankan peralatan pada PLTM Sawitto, untuk relay OCR yaitu Iset = 0,5 A dengan set waktu 0,06 detik dan untuk relay GFR yaitu Iset = 0,3 A dengan Iset waktu 0,1 detik.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Depositing User: Unnamed user with username 197103102001121001
Date Deposited: 25 Jul 2023 01:44
Last Modified: 25 Jul 2023 01:44
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/4536

Actions (login required)

View Item
View Item