Search for collections on PNUP Repository

Simulator Turbin Angin Tipe Sumbu Vertikal

R O N A L, R O N A L and Firmansyah, Firmansyah (2019) Simulator Turbin Angin Tipe Sumbu Vertikal. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Skripsi] Text (Skripsi)
SIMULATOR TURBIN ANGIN TIPE SUMBU VERTIKAL.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Perancangan bangun ini bertujuan untuk melakukan analisa pada pengaruh perubahan jumlah blade turbin angin terhadap banyaknya putaran turbin untuk optimalisasi generator DC dan pengaruh perubahan kecepatan angin terhadap banyaknya putaran turbin angin untuk optimalisasi generator DC. Pengujian dilakukan dalam keadaan generator DC tanpa beban dan berbeban. Dilakukan pula pengujian untuk mengetahui waktu yang dibutuhkan generator DC untuk mencapai kondisi stabil. Pengambilan data terdiri dari pengukuran kecepatan angin dari sumber angin buatan, pengukuran tegangan keluaran generator DC, dan kecepatan putaran turbin. Pada rancang bangun ini pengambilan data dilakukan dengan empat variasi kecepatan angin dan tiga variasi jumlah blade pada turbin.
Dari hasil penelitian diperoleh bahwa optimalisasi keluaran generator DC diperoleh pada kecepatan angin 11 m/s dengan menggunakan turbin 8 blade yang mampu menghasilkan tegangan keluaran 49 volt dalam keadaan tanpa beban dan 45,3 volt dalam keadaan berbeban 40 watt. Pada pengujian ini dapat dibuktikan bahwa tegangan keluaran generator DC bergantung pada kecepatan putar turbin angin dan kecepatan angin, semakin cepat putaran turbin angin yang bergerak karena pengaruh kecepatan angin, semakin tinggi pula tegangan keluaran generator DC yang akan dihasilkan, dengan kata lain kecepatan angin dan kecepatan putaran turbin berbanding lurus dengan tegangan keluaran yang dihasilkan oleh generator itu sendiri.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Jurusan Teknik Elektro > D4 Teknik Listrik
Depositing User: Unnamed user with username 197103102001121001
Date Deposited: 25 Jul 2023 00:30
Last Modified: 25 Jul 2023 00:30
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/4522

Actions (login required)

View Item
View Item