Search for collections on PNUP Repository

Analisis Pengaruh Pembumian Netral Jaringan Distribusi Tegangan Rendah Terhadap Perbaikan Tegangan Pada Gardu Gt.Phb023 Penyulang Hertasning Baru Area Makassar Selatan

Alim, Muh. Ilham (2018) Analisis Pengaruh Pembumian Netral Jaringan Distribusi Tegangan Rendah Terhadap Perbaikan Tegangan Pada Gardu Gt.Phb023 Penyulang Hertasning Baru Area Makassar Selatan. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Tugas Akhir] Text (Tugas Akhir)
ANALISIS PENGARUH PEMBUMIAN NETRAL JARINGAN DISTRIBUSI TEGANGAN RENDAH TERHADAP PERBAIKAN TEGANGAN PADA GARDU GT.PHB023 PENYULANG HERTASNING BARU A.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Abstract

Dalam pendistribusian tenaga listrik ke pelanggan, terdapat beberapa masalah yang tidak dapat dihindari. Salah satunya adalah masalah jatuh tegangan yang mengakibatkan tegangan yang sampai pada ujung jaringan berada dibawah tegangan minimum yaitu 198 V, hal ini diakibatkan oleh adanya jatuh tegangan akibat impedansi penghantar, pemasangan percabangan yang kurang baik, dan besarnya arus netral akibat ketidakseimbangan beban tiap fasa. Untuk menanggulangi akibat dari masalah tersebut maka harus dilakukan perbaikan tegangan. Salah satu cara yang dapat dilakukan adalah dengan memasang pembumian pada penghantar netral.
Penelitian ini dilakukan untuk menjelasakan pengaruh dari pemasangan pembumian pada penghantar netral jaringan tegangan rendah. Selain itu, penelitian ini juga bertujuan untuk menjelaskan besarnya pengaruh dari pemasangan pembumian pada penghantar netral jaringan tegangan rendah terhadap kualitas tegangan. Sehubungan dengan itu, penelitian ini dilakukan dengan melakukan pengukuran tegangan secara langsung pada rumah-rumah konsumen pada dua keadaan pengukuran yaitu sebelum dan setelah pemasangan pembumian. Dari kedua hasil pengukuran tersebut, dapat diketahui besarnya perubahan tegangan.
Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan dapat disimpulkan bahwa pemasangan pembumian pada penghantar netral jaringan tegangan rendah dapat memperbaiki tegangan. Rata-rata peningkatan tegangan yang didapatkan diluar beban puncak pada tiang 11 = 4,2 V , tiang 2 = 2,5 V dan tiang 3 = 0 V , sedangkan peningkatan untuk waktu beban puncak pada tiang 1 = 14,5 V, tiang 2 = 9 V dan tiang 3 = 5 V. Berdasarkan data tersebut maka dapat disimpulkan bahwa dengan melaksanakan pemasangan pembumian sesuai standar yaitu pembumian dipasangan setiap lima tiang pada jaringan distribusi sekunder, maka kualitas tegangan akan membaik pada keseluruhan jaringan distribusi sekunder.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TP Chemical technology
Divisions: Jurusan Teknik Elektro > D3 Teknik Listrik
Depositing User: Unnamed user with username 197103102001121001
Date Deposited: 14 Jul 2023 06:17
Last Modified: 14 Jul 2023 06:17
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/4394

Actions (login required)

View Item
View Item