Search for collections on PNUP Repository

Sistem Identifikasi Dan Perawatan Kerusakan Mobil

Rizky, Muhammad (2017) Sistem Identifikasi Dan Perawatan Kerusakan Mobil. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Skripsi] Text (Skripsi)
SISTEM IDENTIFIKASI DAN PERAWATAN KERUSAKAN MOBIL.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Perkembangan transportasi roda empat telah mengalami perkembangan yang sangat pesat. jumlah kendaraan roda empat yang terdapat di kota sudah sangat banyak, hal ini juga dipengaruhi karena mobil telah menjadi kebutuhan yang penting di masyrakat, serta mudahnya masyarakat untuk memiliki mobil melalui kredit sebagai sarana transportasi pribadi. Mobil yang terdiri dari beberapa komponen mekanik memerlukan perawatan yang tepat agar dapat beroperasi dengan baik, Kurangnya pengetahuan pengguna mobil terhadap keadaan dan cara perawatan kendaraannya menyebabkan seringnya timbul masalah terhadap kendaraan di saat yang tidak diduga-duga, Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk memberi informasi kepada masyarakat mengenai kerusakan-kerusakan, cara penanganan serta saran perawatan terhadap mobil.
Pada penelitian ini, terbagi menjadi dua fungsi yaitu fungsi identifikasi kerusakan berdasarkan gejala yang dialami pada kendaraan, dan fungsi saran perawatan dimana sistem akan memberi saran mengenai bagian atau komponen pada mobil yang perlu diperhatikan berdasarkan pada usia kendaraan terhitung sejak tahun produksi dan jarak tempuh kendaraan yang tertera pada odometer.
Pada fungsi identifikasi kerusakan, metode yang digunakan untuk menentukan kerusakan mobil adalah metode forward chaining, dimana sistem akan mengumpulkan fakta-fakta berupa gejala kerusakan, kemudian akan menentukan kerusakan mobil berdasarkan fakta yang telah dikumpulkan.
Kemudian pada fungsi saran perawatan sistem dibangun menggunakan algoritma FCM (fuzzy C-Means) dimana dikumpulkan data berupa usia kendaraan dan jarak tempuh dalam satuan Km sebanyak 188 sampel sebagai data latih untuk kemudian dikelompokan menjadi lima cluster yang masing-masing memiliki saran yang telah ditentukan oleh pakar yang dalam hal ini adalah kepala bengkel mobil

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Divisions: Jurusan Teknik Elektro > D4 Teknik Komputer dan Jaringan
Depositing User: Unnamed user with username 197103102001121001
Date Deposited: 11 Jul 2023 00:14
Last Modified: 11 Jul 2023 00:14
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/4288

Actions (login required)

View Item
View Item