Search for collections on PNUP Repository

Simulasi Kendali Smart Home Menggunakan Api Telegram

Ahadastofa, Muh. Obey (2017) Simulasi Kendali Smart Home Menggunakan Api Telegram. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Skripsi] Text (Skripsi)
SIMULASI KENDALI SMART HOME MENGGUNAKAN API TELEGRAM.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Energi yang dikeluarkan dari peralatan elektronik di rumah memerlukan biaya dan daya yang besar, sehingga berdampak pada pemanasan global. Seseorang dalam mengendalikan energi di rumahnya memerlukan waktu dan tenaga, akan tetapi hal itu kadang terhambat karena kondisi seseorang yang tidak memungkinkan untuk mengontrol secara langsung, seperti sibuk dengan urusan kerja diluar rumah. Dengan memperhatikan kondisi tersebut, maka dilakukan pengembangan terhadap kemudahan penggunaan peralatan dalam rumah yang biasa disebut rumah pintar (smart home) agar lebih efektif. Teknologi yang digunakan dalam pembangunan smart home saat ini adalah dengan menggunakan bluetooth, GSM (Global System for Mobile), dan Internet (International Network). Dalam pembangunan smart home, teknologi internet menjadi alternatif yang paling efektif dan efisien dalam pengaksesan dimana saja dan kapan saja. Untuk membangun sistem kendali smart home diperlukan Interface yang user friendly dan Telegram sebagai media sosial yang mudah diakses pada platform Android maupun desktop memberikan teknologi Bot untuk bisa terhubung ke Arduino Mega sebagai mikrokontroler pengendali perangkat seperti lampu, kipas, tirai, dan pintu. Hasil uji coba sistem Bot “kendalismarthome” memberikan performa yang cukup baik. Sistem Bot “kendalismarthome” pada pengujian 2 User yang berbeda dengan range waktu kendali 3 menit adalah untuk waktu rata-rata 1.064 milidetik sampai dengan 1.743 milidetik untuk responsi perangkat. Sedangkan membutuhkan waktu rata-rata 4.638 milidetik sampai dengan 4.974 milidetik untuk respon pesan dari perangkat ke User. Hasil pengujian ini dipengaruhi oleh jenis Smart Phone yang digunakan dan tingkat kestabilan jaringan Internet dalam suatu tempat atau lingkungan. Semakin baik tingkat kecepatann akses maka semakin baik dalam pengiriman perintah ke perangkat.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Q Science > QA Mathematics
Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Divisions: Jurusan Teknik Elektro > D4 Teknik Komputer dan Jaringan
Depositing User: Unnamed user with username 197103102001121001
Date Deposited: 10 Jul 2023 07:22
Last Modified: 10 Jul 2023 07:22
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/4285

Actions (login required)

View Item
View Item