Search for collections on PNUP Repository

Studi Sistem Proteksi Motor Dengan Smart Motor Control Center Simocode Pada Pt. Semen TonasA. Tbk

ADIL, MUH. FARID (2017) Studi Sistem Proteksi Motor Dengan Smart Motor Control Center Simocode Pada Pt. Semen TonasA. Tbk. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Tugas Akhir] Text (Tugas Akhir)
STUDI SISTEM PROTEKSI MOTOR DENGAN SMART MOTOR CONTROL.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Keandalan dan kemampuan suatu system tenaga listrik dalam melayani konsumen sangat bergantung pada system proteksi yang digunakan. Oleh sebab itu, dalam perancangan maupun penerapan suatu system tenaga listrik harus mempertimbangkan kondisi-kondisi gangguan yang mungkin terjadi selama proses pengoperasiannya melalui analisa gangguan. Sehubungan dengan hal tersebut, studi ini bertujuan untuk mengetahui jenis gangguan yang sering terjadi pada motor listrik dan jenis proteksi apa yang dapat mengataasinya.
Smart motor control center adalah suatu pengembangan dari MCC (Motor Control Center) yang merupakan pusat pengontrolan operasi beberapa motor listrik secara bersamaan. MCC dikatakan “smart” dikarenakan telah menerapkan system IED (Intelegent Electronic Device). IED menggambarkan perangkat yang memiliki fungsi perlindungan listrik serbaguna, kecerdasan pengendalian local tingkat lanjut, kemampuat pemantauan dan kemampuan komunikasi ekstensif secara langsung ke system SCADA. Salah satu produsen alat elektronik terkemuka yaitu SIEMENS membuat alat yang menerapkan system IED ini dan menamakan alatnya dengan nama Simocode Pro. SIMOCODE PRO merupakan suatu pengembangan system managemen motor listrik modular yang fleksibel untuk sistem tegangan rendah. Simocode Pro berfungsi untuk pengontrolan, proteksi, metering dan monitoring dengan meminimalkan piranti/relay tanpa mengurangi fungsi serta terhubung dengan Programming Logic Computer yang saling terintegrasi dalam satu perangkat computer.
Berdasarkan hasil studi diketahui bahwa jenis gangguan yang sering terjadi ialah earth fault, unbalanced current, overload dan MCC fault. Dimana semua gangguan ini dapat teratasi dengan baik sehinggga proses produksi dapat berjalan sebagaimana mestinya

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Jurusan Teknik Elektro > D3 Teknik Elektronika
Depositing User: Unnamed user with username 197103102001121001
Date Deposited: 21 Jun 2023 03:01
Last Modified: 21 Jun 2023 03:01
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/3762

Actions (login required)

View Item
View Item