Search for collections on PNUP Repository

Audit Manajemen Atas Departemen Spare Parts Pada Astra Isuzu Cabang Makassar

Manoppo, Claudia Darlen (2018) Audit Manajemen Atas Departemen Spare Parts Pada Astra Isuzu Cabang Makassar. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Skripsi] Text (Skripsi)
AUDIT MANAJEMEN ATAS DEPARTEMEN SPARE PARTS PADA ASTRA ISUZU CABANG MAKASSAR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

RINGKASAN
Fenomena risiko yang terjadi terkait dengan aktivitas departemen spare parts, antara lain: 1) spare parts yang dibutuhkan customer tidak tersedia di gudang; 2) death stock yang mengakibatkan interest yang berpengaruh pada profit cabang; 3) Account Receivable (AR) yang tidak dibayar secara tepat waktu sesuai dengan Termin of Payment (TOP) yang mempengaruhi cash in flow perusahaan tentunya berpengaruh pula pada operasional perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui serta menilai efektivitas operasional dari manajemen departemen spare parts Astra Isuzu Cabang Makassar. Adapun tipe penelitian yang digunakan adalah tipe penelitian lapangan dengan menerapkan teknik pengumpulan data yang berupa observasi dan wawancara.
Berdasarkan hasil penelitian ini dapat dinilai bahwa pengelolaan persediaan dan proses bisnis sudah cukup efektif dalam pelaksanaannya. Namum masih ada beberapa hal yang perlu diperbaiki untuk meningkatkan efektivitas pengelolaan persediaan dan proses bisnis departemen spare parts. Hal tersebut disebabkan karena beberapa dari pelaksanaan setiap aktivitas operasional belum dijalankan dengan optimal sekalipun Astra Isuzu Cabang Makassar telah merancangkan kebijakan dan prosedur atau SOP yang terkait dengan aktivitas departemen spare parts dengan baik dan telah terintegrasi satu dengan yang lainnya. Adapun temuan yang diperoleh pada aktivitas perencanaan, pengadaan, dan penjualan yaitu terkadang ada beberapa spare parts yang tidak tersedia untuk unit tertentu dan di area tertentu; death stock yang mengakibatkan timbulnya interest di cabang; serta pembayaran accounts receivable tidak sesuai dengan termin of payment.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce
H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Jurusan Akuntansi > D4 Akuntansi Manajerial
Depositing User: Sitti Maryam
Date Deposited: 20 Jun 2023 06:00
Last Modified: 20 Jun 2023 06:00
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/3709

Actions (login required)

View Item
View Item