Kasrullah, Alam and Magfira, Annas (2015) Pengaruh Penggunaan Limbah Marmer Pada Pembuatan Paving Block Terhadap Kuat Tekan Dan Penyerapan Air. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.
PENGARUH PENGGUNAAN LIMBAH ...pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (7MB)
Abstract
Alam kasrullah, Annas Magfira. “Pengaruh Penggunaan Limbah Marmer Pada Paving Block Terhadap Kuat Tekan Dan Penyerapan Air” Abdul Fattah, S.T.,M.T dan Syamsul Bahri Ahmad, S.T.,M.T.
Konstruksi paving block pada bangunan masyarakat pada umumnya terdapat beberapa kerusakan diantaranya patah, retak dan mudah hancur yang diakibatkan kekuatan paving block yang kurang maksimal dan tidak tahan dalam jangka waktu yang lama. Limbah Marmer yang digunakan pada penelitian ini berasal dari PT. Agung Perkasa, Kabupaten Maros yaitu pabrik pembuat keramik yang berada di kawasan Kota Maros. Pada penelitian atau observasi sebelumnya menunjukkan bahwa kandungan limbah marmer sama dengan senyawa yang terkandung dalam semen berupa zat-zat senyawa CaO dengan kadar 52.69% , CaCO3 41.92% , MgO 0.84% , MgCO3 1.76% , SiO2 1.62%, Al2O3 + Fe2O3 0.37% dari hasil initerlihat komposisi utama limbah marmer adalah zat kapur, dimana apabila limbah marmer tersebut dicampurkan dengan air akan mengalami pengerasan seperti pada semen.
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kuat tekan dan penyerapan air pada paving block dengan menggunakan bahan tambah limbah marmer Prosedur penelitian di awali dengan uji karakteristik kadar air, kadar lumpur, kadar organik, berat jenis, berat volume, dan analisa saringan. Yang kemudain pada usia 28 hari dilakukan pengujian kuat tekan dan penyerapan air terhadap benda uji dengan tiap-tiap variasi campuran yang direncanakan adalah PBN sebesar 2,98 Mpa, PB05 sebesar 1,90 Mpa, PB10 sebesar 3,25 Mpa, PB12 sebesar 2,19 Mpa, dan PB15 sebesar 2,09 Mpa. Pada pengujian penyerapan air didapatkan hasil seperti PBN sebesar 21,74 %, PB05 sebesar 24,58 %, PB10 sebesar 23,75 %, PB12 sebesar 24,94 %, dan PB15 sebesar 25,1 % .
Kata kunci: paving block,limbah marmer
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Divisions: | Jurusan Teknik Sipil > D3 Teknik Konstruksi Gedung |
Depositing User: | Rahmawati S.Sos |
Date Deposited: | 19 Jun 2023 01:26 |
Last Modified: | 19 Jun 2023 01:26 |
URI: | https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/3643 |