Rodney, Muhammad Fadel Pradika (2022) Peramalan Beban Listrik Menggunakan Kombinasi Metode Jaringan Saraf Tiruan Dan Regresi Linier Di Ulp Sungguminasa. Diploma thesis, Politeknik negeri Ujung Pandang.
PERAMALAN BEBAN LISTRIK MENGGUNAKAN KOMBINASI .. wtr.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (1MB)
Abstract
RINGKASAN
Seiring dengan kebutuhan energi listrik yang terus meningkat dari tahun ke tahun, maka penyedia energi listrik harus melakukan peramalan (forecasting) agar ketersediaan energi listrik dapat terpenuhi di masa depan. Pada penelitian ini dilakukan peramalan untuk meramalakan pertumbuhan kebutuhan energi listrik di masa depan. Tujuan penelitian ini untuk meramalkan pertumbuhan beban listrik di wilayah ULP Sungguminasa tahun 2022 – 2026 menggunakan metode jaringan saraf tiruan dan regresi linier berganda. Data yang digunakan adalah produk regional domestik bruto, jumlah penduduk, jumlah pelanggan, komsumsi energi listrik yang terpakai. Berdasarkan hasil penelitian didapatkan pada sektor rumah tangga dengan menggunakan metode jaringan saraf tiruan mengalami kenaikan 87.28% pertahun dan pada regresi linier mengalami kenaikan sebesar 92.41% pertahun. Sedangkan pada sektor fasilitas umum menggunakan metode jaringan saraf tiruan mengalami peningkatan sebesar 83.56% pertahun dan pada metode regresi linier mengalami peningkatan sebesar 92.39% pertahun. Berdasarkan hasil peramalan menggunakan kedua metode tersebut menunjukkan terjadinya peningkatan beban listrik di wilayah ULP Sungguminasa dari tahun 2022 – 2026 mengalami peningkatan secara signifikan setiap tahunnya.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering |
Divisions: | Jurusan Teknik Elektro > D4 Teknik Listrik |
Depositing User: | Sahriana S.Sos |
Date Deposited: | 15 Jun 2023 02:31 |
Last Modified: | 15 Jun 2023 02:31 |
URI: | https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/3463 |