Febrianti, Yaya (2017) Analisis Kinerja Biaya Terhadap Waktu Menggunakan Metode Nilai Hasil Pada Pekerjaan Rekonstruksi Jembatan (Studi Kasus : Proyek Pembangunan Kolam Regulasi Nipa-Nipa). Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.
ANALISIS KINERJA BIAYA TERHADAP WAKTU MENGGUNAKAN METODE NILAI HASIL PADA PEKERJAAN REKONST.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (4MB)
Abstract
Konsep Nilai Hasil merupakan suatu konsep perhitungan anggaran biaya sesuai dengan pekerjaan yang telah diselesaikan, (budgeted cost of works performed). Suatu proyek tanpa sistem pengendalian dan kinerja yang efektif untuk memantau pekerjaan dan orang yang terlibat didalamnya akan memungkinkan terjadinya penyimpangan biaya dan keterlambatan waktu.Untuk mengatasi permasalahan tersebut ada beberapa metode yang digunakan untuk pengendalian suatu proyek, salah satunya yaitu metode Earned Value Analysis (Metode Nilai Hasil) ini memadukan unsur jadwal, biaya, dan prestasi pekerjaan (progress fisik kondisi sekarang di lapangan), sehingga dapat mengetahui perkiraan biaya dan waktu untuk menyelesaikan suatu proyek.
Penelitian ini untuk menganalisis kinerja biaya terhadap waktu pada pekerjaan rekonstruksi jembatan dan mengidentifikasi besar perkiraan biaya akhir proyek dan waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan proyek bila kondisi pelaksanaan proyek seperti pada saat peninjauan . Data yang dibutuhkan berupa RAB, Time Schedule, Biaya Aktual, dan Laporan Mingguan pada proyek yang diteliti. Data yang diperoleh dari proyek, selanjutnya dianalisis kemudian data tersebut diolah menggunakan excel untuk mendapatkan nilai SV, CV, CPI, SPI, ETS, EAS, ETC, dan EAC.
Dari hasil analisis diperoleh nilai SV sebesar -0,02%, nilai CV sebesar 15,16%, nilai CPI sebesar 1,365%, nilai SPI sebesar 0,999, nilai ETS selama 81 minggu, nilai EAS selama 125 minggu, nilai ETC sebesar Rp. 4.113.623.593, dan nilai EAC sebesar Rp. 9.507.836.064 .
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Divisions: | Jurusan Teknik Sipil > D4 Jasa Konstruksi |
Depositing User: | Rahmawati S.Sos |
Date Deposited: | 09 Jun 2023 06:12 |
Last Modified: | 09 Jun 2023 06:12 |
URI: | https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/3255 |