Search for collections on PNUP Repository

Perencanaan Laba Berbasis Anggaran Operasional Pada Pt Harapan Jaya Multi Bisnis Makassar

Fitriani.N, Fitriani.N (2019) Perencanaan Laba Berbasis Anggaran Operasional Pada Pt Harapan Jaya Multi Bisnis Makassar. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Skripsi] Text (Skripsi)
PERENCANAAN LABA BERBASIS ANGGARAN OPERASIONAL PADA PT HARAPAN JAYA MULTI BISNIS MAKASSAR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (2MB)

Abstract

Penurunan laba yang dihasilkan PT Harapan Jaya Multi Bisnis Makassar terjadi selama 4 (empat) tahun terakhir. Selain itu, persediaan barang jadi di gudang sering mengalami kekurangan. Hal ini terjadi karena perusahaan belum mempunyai target laba yang harus dicapai. Masalah ini dapat diatasi dengan menerapkan perencanaan laba berbasis anggaran operasional.
Penelitian ini dilakukan untuk membantu perusahaan dalam merencanakan laba yang maksimal dan memberikan target dalam segala aktivitasnya. Sehubungan dengan itu, teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara, analisis dokumen, dan studi kepustakaan untuk memperoleh data mengenai historis penjualan dan pengeluaran biaya selama 5 (lima) tahun terakhir. Teknik analisis data yang digunakan adalah pendekatan deskriptif kuantitatif untuk menyusun anggaran operasional sebagai dasar perencanaan laba yang dimulai dengan peramalan penjualan sampai penyusunan anggaran laba rugi. Metode peramalan penjualan yang digunakan adalah metode Trend Momen.
Hasil penelitian ini adalah laba operasi yang sebaiknya ditentukan oleh PT Harapan Jaya Multi Bisnis Makassar pada Semester II tahun 2019, Semester I, dan II tahun 2020 masing-masing sebesar 1.270.604.146, Rp 511.650.588, dan Rp 1.305.495.056. Perencanaan laba berbasis anggaran operasional juga dapat membantu perusahaan mengatur dan mengendalikan berbagai aktivitas operasional perusahaan dalam menghasilkan laba yang maksimal.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce
H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Jurusan Akuntansi > D4 Akuntansi Manajerial
Depositing User: Sitti Maryam
Date Deposited: 09 Jun 2023 02:19
Last Modified: 09 Jun 2023 02:19
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/3226

Actions (login required)

View Item
View Item