Arifah, Wani (2018) Penerapan Prinsip-Prinsip Administrasi Pada Pt. Pertamina (Persero) Mor Vii Di Makassar. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.
PENERAPAN PRINSIP-PRINSIP ADMINISTRASI PADA PT. PERTAMINA (PERSERO) MOR VII DI MAKASSAR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (4MB)
Abstract
Penelitian ini dilakukan karena implementasi prinsip prinsip administrasi pada PT Pertamina MOR VII Makassar belum optimal, manajemen pembagian tugas yang membuat pegawai melakukan tugas yang tidak sesuai dengan keahliannya. Terdapat juga pekerjaan yang dikerjakan oleh pegawai yang tidak sesuai dengan job desc.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan prinsip-prinsip administrasi pada PT. Pertamina MOR VII di Makassar.
Tipe penelitian ini bersifat deskriptif. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 24 responden dengan teknik random sampling. Sedangkan jenis data yang digunakan adalah data kualitatif dan kuantitatif. Sumber data penelitian diperoleh dari data primer yaitu data yang diperoleh dari hasil observasi, dan penyebaran kuesioner. Kemudian, data sekunder yaitu semua data yang diperoleh secara tidak langsung dari objek penelitian.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan prinsip-prinsip administrasi pada PT. Pertamina MOR VII Makassar dikategorikan baik. Namun, masih perlu dievaluasi untuk mendapat hasil yang optimal khususnya dalam pembagian kerja dan sentralisasi, sehingga pelaksanaan kerja berjalan dengan efektif.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > H Social Sciences (General) |
Divisions: | Jurusan Administrasi Niaga > D4 Administrasi Bisnis |
Depositing User: | Nurhayati S.Sos |
Date Deposited: | 09 Jun 2023 01:27 |
Last Modified: | 09 Jun 2023 01:27 |
URI: | https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/3207 |