Search for collections on PNUP Repository

Prototype Sistem Kontrol Intensitas Cahaya Menggunakan Solar Cell Pada Runway Guard Light Berbasis Arduino Uno

Nurhan, Achmad Ikhwan (2022) Prototype Sistem Kontrol Intensitas Cahaya Menggunakan Solar Cell Pada Runway Guard Light Berbasis Arduino Uno. Diploma thesis, Politeknik negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Skripsi] Text (Skripsi)
PROTOTYPE SISTEM KONTROL INTENSITAS CAHAYA ... wtr.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (4MB)

Abstract

RINGKASAN

Solar Cell atau panel surya adalah alat untuk mengkonversi tenaga matahari menjadi energi listrik. Energi yang dihasilkan juga sangat murah karena sumber energi (matahari) bisa didapatkan secara gratis. Jenis RGL (Runway Guard Light) yang digunakan di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar dengan type FAA L-804 Elevated Runway Guard Light, dimana lokasinya berada pada Taxiway Hotel (H) dan Taxiway South Paralel (SP). Supply untuk RGL pada Taxiway Hotel mengikuti circuit pada Taxiway Circuit 2 dari SST 3, sedangkan untuk RGL di Taxiway South Paralel mengikuti circuit Taxiway 2 dari Power House Bado-Bado. Tujuan dari penelitian ini untuk menghasilkan Prototype sistem kontrol intensitas cahaya pada Runway Guard Light berbasis Arduino Uno dengan konstruksi yg tepat dan untuk mengetahui rancang bangun sistem kontrol dengan menggunakan Solar Cell pada Runway Guard Light berbasis Arduino Uno.
Penelitian ini menggunakan tegangan sumber diambil dari sumber sollar cell dan PLN, Menggunakan Arduino UNO sebagai pengontrol pemindahan sumber daya, menggunakan Relay AC sebagai pengatur waktu, menggunakan Sensor IR sebagai pendeteksi (Input), menggunakan sensor Ultrasonik sebagai pendeteksi jarak, menggunakan Resistor sebagai penghambat tegangan, menggunakan Modul Mini Power Supply 5V sebagai penurun arus dari PLN, menggunakan Lampu LED sebagai indikator perpindahan sumber daya dari PLN ke Sollar Cell.
Berdasarkan hasil penelitian maka dapat di simpulkan bahwa Alat miniature prototype sistem kontrol intensitas cahaya menggunakan solar cell pada runway guard light berbasis arduino uno dapat berfungsi dengan baik. dari hasil alat tersebut, arduino uno digunakan sebagai pengontrol keseluruhan sistem dan led digunakan sebagai pendeteksi perubahan intensitas cahaya pada runway dan dalam pembuatan rancang bangun ini, solar cell mempunyai peran yang sangat penting yaitu solar cell digunakan sebagai backup sumber daya utama. jadi, apabila dalam rancang bangun ini tidak menggunakan sollar cell, maka semua peralatan yang ada tidak dapat berfungsi sebagai mana mestinya.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Jurusan Teknik Elektro > D4 Teknik Listrik
Depositing User: Sahriana S.Sos
Date Deposited: 07 Jun 2023 02:12
Last Modified: 07 Jun 2023 02:12
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/3109

Actions (login required)

View Item
View Item