Search for collections on PNUP Repository

Rancang Bangun Alat Pembersih Otomatis Panel Surya Berbasis Mikrokontroler

Alfandi, Muhammad Arfan and Imran, Ibnu (2021) Rancang Bangun Alat Pembersih Otomatis Panel Surya Berbasis Mikrokontroler. Diploma thesis, Politeknik negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Tugas Akhir] Text (Tugas Akhir)
RANCANG BANGUN ALAT OTOMATIS PANEL SURYA .... wtr.pdf - Published Version

Download (1MB)

Abstract

RINGKASAN

Perancangan pada alat ini memiliki tujuan untuk memudahkan pekerjaan pada manusia dalam masalah pembersihan panel surya. Panel surya merupakan sumber energi listrik alternatif yang dapat dimanfaatkan oleh manusia yang memerlukan energi listrik. Oleh karena itu kami berinisiatif merancang sebuah alat pembersih otomatis panel berbasis mikrokontroler. Dimana rancangan ini bekerja berdasarkan sistem elektronik yang dikendalikan berdasarkan perintah dari mikrokontroler arduino uno yang dilengkapi real time clock (RTC) DS3231 yang sudah diprogram menggunakan Digital Programmable Timer, yang berfungsi untuk mengontrol sistem waktu secara otomatis. Pada sistem ini terdiri dari pengontrol yang digunakan secara otomatis untuk melakukan pembersihan pada penel menggunakan spons. Dari pembersih otomatis ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dalam pembersihan panel surya.
Tugas akhir ini terdiri dari beberapa tahapan perancangan yaitu: identifikasi masalah, perancangan perangkat keras (hardware) dan perancangan perangkat lunak.
Hasil yang diperoleh dari penyusunan tugas akhir ini yaitu terciptanya alat pembersih otomatis panel surya berbasis mikrokontroler yang terdiri dari arduino uno sebagai pengendali alat ini, modul RTC sebagai pengatur waktu yang mengatur waktu secara real time sesuai dengan waktu yang ditentukan dan modul RTC ini berfungsi mengontrol jalannya motor stepper dan pompa air sesuai durasi waktu yang di setting.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Jurusan Teknik Elektro > D3 Teknik Telekomunikasi
Depositing User: Sahriana S.Sos
Date Deposited: 06 Jun 2023 03:05
Last Modified: 06 Jun 2023 03:05
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/3055

Actions (login required)

View Item
View Item