Bhayangkara, A. Putra (2017) Penentuan Dan Perhitungan Biaya Grouting Pada Pondasi Bendungan Paselloreng Kabupaten Wajo. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.
PENENTUAN DAN PERHITUNGAN BIAYA GROUTING PADA PONDASI BENDUNGAN PASELLORENG KABUPATEN WAJO.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (31MB)
Abstract
Bendungan sebagai penyuplai air baku dan air irigasi bagi masyarakat perlu diawasi keamanannya dari kehancuran pondasi. Salah satu metode yang digunakan untuk mengontrolnya adalah lugeon test / WPT dengan output nilai lugeon. Nilai Lugeon > 3 disyaratkan perlu dilakukan perbaikan pondasi untuk mengurangi rembesan dibawah pondasi. Perbaikan pondasi yang dilakukan adalah grouting. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan grouting, mengetahui pengolahan data lugeon menjadi nilai lugeon, dan mengetahui taksiran anggaran biaya grouting pada bendungan paselloreng Kabupaten Wajo. Adapun metode kegiatan yang digunakan adalah dengan melakukan tinjauan langsung ke lapangan untuk mengetahui pelaksanaan grouting, untuk perhitungan nilai lugeon saddle dam dilakukan pengujian WPT langsung di lapangan dengan output data uji WPT, sedangkan untuk perhitungan anggaran biaya dilakukan analisa harga satuan dasar dan harga satuan pekerjaan untuk pekerjaan grouting. Adapun hasil yang didapat adalah dilakukan pengujian WPT untuk hole curtain pada DNO.8 yang berjumlah 19 lubang uji, dan hasilnya terdapat 6 lubang uji dengan nilai lugeon > 3 dan dinyatakan sebagai titik grouting, selebihnya terdapat 13 lubang uji dengan nilai Lugeon (Lu) < 3 yang tidak digrouting. Hole yang dinyatakan sebagai titik grouting kemudian digrouting dengan pemakaian semen sebanyak 1459,48 kg. Dilakukan penaksiran anggaran biaya yang digunakan untuk pelaksanaan grouting pada hole curtain DNO.8 saddle dam, dengan hasil penggunaan biaya senilai Rp.484.408.000,00.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General) |
Divisions: | Jurusan Teknik Sipil > D3 Teknik Konstruksi Sipil |
Depositing User: | Rahmawati S.Sos |
Date Deposited: | 05 Jun 2023 00:56 |
Last Modified: | 05 Jun 2023 00:56 |
URI: | https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/2663 |