Hidayat, Rachmat (2022) Rancang Bangun Sistem Pengaman Penyimpanan Kotak Amal Berbasis Mikrokontroler. Diploma thesis, Politeknik negeri Ujung Pandang.
RANCANG BANGUN SISTEM PENGAMAN ....pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (2MB)
Abstract
ABSTRAK
Masjid merupakan salah satu tempat beribadah bagi kaum muslimin. Masjid yang baik adalah masjid yang memberikan manajemen yang baik untuk mencapai kesejahteraan jamaah masjid. Untuk mencapai hal tersebut maka diperlukan adanya sumbangsih berupa dana dari masyarakat maupun dari pihak berwenang yang umumnya dimasukkan ke dalam kotak amal. Namun belakangan ini semakin marak terjadi pencurian kotak amal. Oleh karena itu diperlukan suatu alat atau sistem yang mampu mencegah terjadinya pencurian kotak amal di masjid dan memudahkan pengurus masjid memantau keamanan kotak amal. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membangun sebuah alat pengaman kotak amal masjid yang yang menggunakan alarm berupa sirine dan panggilan otomatis yang akan memberikan peringatan atau notifikasi langsung ke pengurus masjid. Perancangan ini menggunakan mikrokontroler Arduino ATMega 2560, dimana akan memproses data yang diinput melalui E-KTP dengan modul RFID RC522 atau memasukkan password dengan menggunakan modul keypad 4x4. Jika data sudah benar kemudian memicu Solenoid Door Lock untuk membuka kunci kotak amal sekaligus menonaktifkan pendeteksi maling berupa sensor ultrasonic dan sensor magnet reed switch. Kemudian untuk mengetahui data siapa yang terdeteksi maka SIM 900A akan mengirimkan notifikasi berupa SMS yang berisikan nomor ID yang telah terdaftar. Jika kotak amal dibuka secara paksa atau tidak sesuai prosedur maka akan memicu alarm otomatis berupa bunyi sirine dan panggilan darurat.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering |
Divisions: | Jurusan Teknik Elektro > D3 Teknik Listrik |
Depositing User: | Sahriana S.Sos |
Date Deposited: | 26 May 2023 02:24 |
Last Modified: | 26 May 2023 02:24 |
URI: | https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/2575 |