Anas, Muhammad and Shafa, Abdal Azizul (2018) Desain Sistem Informasi Absensi Berbasis Web Mobile. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.
DESAIN SISTEM INFORMASI ABSENSI BERBASIS.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only
Download (4MB)
Abstract
Absensi secara manual merupakan sistem yang diterapkan pada proses absensi kehadiran mahasiswa/i di Politeknik Negeri Ujung Pandang. Namun, sistem absensi tersebut yang berupa lembaran kertas kurang efisien karena terdapat kemungkinan terjadinya kehilangan data, pemalsuan data, keterlambatan pelaksanaan absensi, serta banyaknya pihak yang dibebani. Permasalahan tersebut dapat diatasi dengan adanya sistem yang lebih efisien seperti penggunaan sistem absensi berbasis web mobile.
Perancangan ini dilakukan untuk mengetahui cara pembuatan dan prinsip kerja sistem absensi berbasis web mobile. Sehubungan dengan itu, perancangan ini diawali dengan pengumpulan data, analisis data, pengadaan alat dan bahan, pembuatan database, disain tampilan web, membuat coding web absensi, memasukkan data penunjang untuk melakukan pengujian pada sistem informasi absensi berbasis web mobile.
Dari tugas akhir disain sistem informasi absensi berbasis web mobile ini memiliki tiga jenis user antara lain admin,mahasiswa, dan dosen. User admin memasukkan dan meninjau data penunjang absensi berupa data dosen, mahasiswa, kelas, dan matakuliah kemudian membuat jadwal perkuliahan serta dapat melihat rekapan absensi kehadiran mahasiswa. User mahasiswa dapat meng-upload photo surat izin dan sakit yang sesuai dengan aturan akademik. Pengimputan data kehadiran mahasiswa dilakukan oleh user dosen penanggungjawab matakuliah sesuai dengan jadwal yang dibuat oleh user admin.
Item Type: | Thesis (Diploma) |
---|---|
Subjects: | Q Science > QA Mathematics |
Divisions: | Jurusan Teknik Elektro > D3 Teknik Telekomunikasi |
Depositing User: | Unnamed user with username 197103102001121001 |
Date Deposited: | 25 May 2023 02:50 |
Last Modified: | 25 May 2023 02:50 |
URI: | https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/2434 |