Search for collections on PNUP Repository

Perumusan Grand Strategy Pada Umkm Pabrik Tahu Dan Tempe Pak Ngatamun Di Makassar

Yudawijaya, Wayan (2020) Perumusan Grand Strategy Pada Umkm Pabrik Tahu Dan Tempe Pak Ngatamun Di Makassar. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Skripsi] Text (Skripsi)
PERUMUSAN GRAND STRATEGY PADA UMKM PABRIK TAHU DAN TEMPE PAK NGATAMUN DI MAKASSAR.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Setiap perusahaan baik itu skala besar maupun kecil seperti Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) tentunya memiliki tujuan agar perusahaan mereka tetap survive di dunia bisnis. Maka dari itu, perusahaan harus mampu menghadapi dan menyesuaikan diri terhadap berbagai tantangan lingkungan baik lingkungan internal maupun lingkungan eksternal. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk merumuskan grand strategy yang tepat bagi UMKM Pabrik Tahu dan Tempe Pak Ngatamun. Alat analisis yang digunakan terbatas hanya pada Matriks Eksternal Factor Analysis Strategy (EFAS) dan Internal Factor Analysis Strategy (IFAS), dan Matriks Internal-Eksternal (IE). Alat yang digunakan dalam pengambilan keputusan terbatas hanya pada Quantitative Strategic Planning Matrix (QSPM).
Hasil penelitian ini menemukan bahwa UMKM Pabrik Tahu dan Tempe Pak Ngatamun berada pada sel II. Strategi yang dapat diterapkan pada sel ini yaitu strategi pertumbuhan horizontal dengan pilihan strategi alternatif memperluas perusahaan dengan membangun di lokasi yang lain dan meningkatkan jenis produk. Strategi utama yang tepat bagi UMKM Pabrik Tahu dan Tempe Pak Ngatamun adalah strategi pertumbuhan melalui integrasi horizontal, yaitu strategi memperluas perusahaan. Meningkatkan jenis produk menjadi strategi alternatif yang tepat berdasarkan kondisi lingkungan internal dan lingkungan eksternal perusahaan.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: H Social Sciences > HF Commerce
H Social Sciences > HF Commerce > HF5601 Accounting
Divisions: Jurusan Akuntansi > D4 Akuntansi Manajerial
Depositing User: Sitti Maryam
Date Deposited: 25 May 2023 02:40
Last Modified: 25 May 2023 02:40
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/2431

Actions (login required)

View Item
View Item