Search for collections on PNUP Repository

Rancang Bangun Penanda Waktu Shalat Dan Pengontrol Penerangan Masjid Berbasis Android

Rusli, Israwati and Pratiwi, Andi Isramayasari (2018) Rancang Bangun Penanda Waktu Shalat Dan Pengontrol Penerangan Masjid Berbasis Android. Diploma thesis, Politeknik Negeri Ujung Pandang.

[thumbnail of Tugas Akhir] Text (Tugas Akhir)
RANCANG BANGUN PENANDA WAKTU SHALAT DAN PENGONTROL PENERANGAN MASJID BERBASIS ANDROID.pdf - Published Version
Restricted to Registered users only

Download (3MB)

Abstract

Pada saat ini, penggunaan jam sebagai patokan waktu shalat membuat para petugas mesjid terkadang mengumandangkan tilawatil Qur’an dan shalawat sebagai tanda waktu shalat tiba dengan waktu yang tidak sesuai dengan jadwal yang ditentukan. Salah satu cara mengatasinya yaitu dengan merancang alat penanda waktu shalat yang dapat bekerja secara otomatis dengan berbasis android. Selain penanda waktu shalat, juga dirancang pengontrol penerangan masjid guna memudahkan petugas masjid dalam menjalankan tugasnya.

Prinsip kerja alat tersebut yaitu dapat mengumandangkan tilawatil Qur’an dan shalawat secara otomatis dengan penyetelan berbasis android. Selain itu juga dimodifikasi dengan mengontrol penerangan masjid pada malam hari. Sehubungan dengan perancangan alat ini, perancangan diawali dengan perancangan perangkat-perangkat keras (hardware), kemudian perancangan perangkat lunak (software), pengambilan data dan analisis data dilakukan dengan pengujian alat.

Berdasarkan hasil perancangan alat ini, dapat disimpulkan bahwa alat penanda waktu shalat dan pengontrol penerangan masjid berbasis android ini lebih efesien untuk para petugas masjid. Selain itu juga dirancang agar penanda waktu shalat dapat berkumandang sesuai dengan waktu yang telah ditentukan dengan mengacu pada jadwal waktu shalat yang dikeluarkan oleh Pesantren IMMIM Putra Makassar.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Jurusan Teknik Elektro > D3 Teknik Elektronika
Depositing User: Unnamed user with username 197103102001121001
Date Deposited: 24 May 2023 02:16
Last Modified: 24 May 2023 02:16
URI: https://repository.poliupg.ac.id/id/eprint/2302

Actions (login required)

View Item
View Item